Situs Kampung KB dan Pendidikan Indonesia

Selamat datang di situs Kampung KB "Tumbuh Jaya" Desa Tumbuh Mulia Kecamatan Suralaga Lombok Timur NTB. Situs ini berisi 8 pokja Kampung KB seperti Pokja Pendidikan, Keagamaan, Sosial dan Budaya, Ekonomi, Kesehatan Refreduksi, Lingkungan, Perlindungan dan Kasih Sayang. Selain itu juga, berisi tentang administrasi pendidikan seperti Ruang Guru, Materi K13, Aplikasi K13, Program Kerja, Soal Ujian, Artikel Islam, Hiburan dan Katagori yang meliputi pertanian, peternakan dan perikanan. Semoga situs ini bermanfaat dalam meningkatkan kualitas hidup keluarga dan masyarakat menuju Indonesia sejahtera.

Materi Bahasa Inggris: Penggunaan To Be (Is, Am, Are) Dalam Simple Present Tense.


Pada kesempatan ini kita akan membahas tentang Simple Present Tense: Penggunaan To Be (Is, Am, Are).
Simple Present Tense: Penggunaan To Be (Is, Am, Are)
Untuk mengingatkan para pembaca bahwa rumus yang dipakai dalam simple present tense adalah:
  • S + is/am/are + Non verb (untuk kalimat nomial / kalimat yang tidak memiliki kata kerja)
  • S + Verb1 (s/es) (untuk kalimat verbal / kalimat yang memiliki kata kerja)
Keterangan:
S : subjek
s / es : tambahan s / es pada kata kerja pertama khusus untuk subject orang ke 3 tunggal ( She, He, It, dan padanannya ).

Dari pemaparan diatas, maka rumus untuk hanya kalimat nominal yang memakai is/am/are. Kita harus menggunakan TO BE tersebut ketika didalam sebuah kalimat tidak terdapat kata kerja/Verb. Tetapi, peraturan ini hanya berlaku pada simple present tense. Untuk  gambaran lebih jelas, mari kita fokus dan perhatikan contoh di bawah ini: 

 Rumus yang digunakan: 
  • + [S + is/am/are + Non verb] They are my students. (Mereka adalah murid-murid saya)
  • – [S + is/am/are + not + Non verb] They are not my students. (Mereka bukan murid-murid saya)
  • ? [is/am/are + S + Non verb ?] Are they my students? ( Apakah mereka murid-murid saya?)
Catatan:
  1. Is hanya berpasangan dengan orang ke 3 tunggal (SHE, HE, IT / kata benda yang bisa digantikan oleh ke 3 kata tersebut).
  2. Am hanya berpasangan dengan I.
  3. Are hanya berpasangan dengan (THEY, WE, YOU / kata benda yang bisa digantikan oleh ke 3 kata tersebut).
Contoh Kalimat
  1. She is my beautiful sister. (Dia adalah saudara perempuan saya yang cantik.)
  2. She is not my beautiful sister. (Dia bukan saudara perempuan saya yang cantik.)
  3. Is she my beautiful sister? (Apakah dia adalah saudara perempuan saya yang cantik? )
  4. They are at home. ( Mereka ada di rumah.)
  5. They are not at home. ( Mereka tidak ada di rumah.)
  6. Are they at home? ( Apakah mereka ada di rumah?
Semoga dengan pembahasan ini kita bisa semakin mahir menggunakan TO BE tersebut dalam latihan – latihan bahasa Inggris kita sehari – hari.  

Terimakasih atas kunjungannya, semoga bermanfaat. 
Share:

No comments:

Post a Comment

Jangan nyepam ya!

Hari/Tanggal

ALIH BAHASA

Daftar Isi