Situs Kampung KB dan Pendidikan Indonesia

Selamat datang di situs Kampung KB "Tumbuh Jaya" Desa Tumbuh Mulia Kecamatan Suralaga Lombok Timur NTB. Situs ini berisi 8 pokja Kampung KB seperti Pokja Pendidikan, Keagamaan, Sosial dan Budaya, Ekonomi, Kesehatan Refreduksi, Lingkungan, Perlindungan dan Kasih Sayang. Selain itu juga, berisi tentang administrasi pendidikan seperti Ruang Guru, Materi K13, Aplikasi K13, Program Kerja, Soal Ujian, Artikel Islam, Hiburan dan Katagori yang meliputi pertanian, peternakan dan perikanan. Semoga situs ini bermanfaat dalam meningkatkan kualitas hidup keluarga dan masyarakat menuju Indonesia sejahtera.

Materi Bahasa Indonesia kelas 8 : Menentukan Unsur-Unsur Iklan, Slogan, dan Poster.


Pada kesempatan ini kami berbagi Materi Bahasa Indonesia kelas 8 : Menentukan Unsur-Unsur Iklan, Slogan, dan Poster.

Berikut ini penjelasan Bab 2 Menentukan Unsur-Unsur Iklan, Slogan, dan Poster.

BAB 2 : Iklan, Sarana Komunikasi

Pada akhir pembelajaran siswa dapat:
  1. mengidentifikasi unsur teks iklan, slogan atau poster dari berbagai sumber.
  2. menelaah pola penyajian dan kebahasaan teks lisan, sloga atau poster.
  3. menyimpulkan isi iklan, slogan atau poster.
  4. menyajikan gagasan, pesan, dan ajakan dalam bentuk iklan, slohgan atau poster.

A. Menentukan Unsur-Unsur Iklan, Slogan, dan Poster

Iklan adalah teks yang mendorong, membujuk masyarakat agar tertarik pada barang atau jasa yang ditawarkan.

Unsur yang ditampilkan dalam iklan bisa berupa gambar, tulisan, video ataupun suara.

Slogan adalah perkataan atau kalimat pendek yang dipakai sebagai pegangan hidup. Slogan sering disebut dengan motto atau semboyan.

Pada slogan lebih mengutamakan kepadatan makna dan kehematan kata-kata.

Poster adalah plakat atau kata-kata dengan gambar yang dipasang di temapt umum.

Fungsi poster adalah untuk memberikan informasi tentang ide atau hal penting lainnya kepada masyarakat. Poster yang baik harus mengandung unsur kata singkat, jelas, menarik dan lengkap.


B. Menyimpulkan Pesan dan Informasi dalam Iklan

Kita dapat menemukan dan membaca iklan hampir di setiap tempat kita berada. Seakan-akan iklan mengikuti setiap langkah kita.

Hal itu tidak mengherankan karena iklan memilki fungsi informasional dan transformasional. Sehingga iklan dapat berpengaruh terhadap gaya hidup, selera, dan jati diri kita.


C. Menelaah Pola, Struktur, dan Kaidah Kebahasaan Iklan

Iklan dapat kita temukan di setiap tempat dan waktu yang berbeda. Iklan dapat kita temukan di TV, surat kabar, majalah, bahkan di tepi jalan raya.

Bentuk iklan sesuai dengan karakteristik dalam pola penyajiannya. Iklan yang disajikan di radio akan berbeda dengan yang disajikan di TV, koran ataupun majalah.

Di samping medianya, keragaman iklan juga dapat dilihat dari berasarkan isinya. Menurut isinya iklan dapat dibedakan menjadi iklan pemberitahuan, layanan masyarakat, dan iklan penawaran.

Demikian Materi Bahasa Indonesia kelas 8 Menentukan Unsur-Unsur Iklan, Slogan, dan Poster. Semoga bermanfaat.
Share:

No comments:

Post a Comment

Jangan nyepam ya!

Hari/Tanggal

ALIH BAHASA

Daftar Isi