Situs Kampung KB dan Pendidikan Indonesia

Selamat datang di situs Kampung KB "Tumbuh Jaya" Desa Tumbuh Mulia Kecamatan Suralaga Lombok Timur NTB. Situs ini berisi 8 pokja Kampung KB seperti Pokja Pendidikan, Keagamaan, Sosial dan Budaya, Ekonomi, Kesehatan Refreduksi, Lingkungan, Perlindungan dan Kasih Sayang. Selain itu juga, berisi tentang administrasi pendidikan seperti Ruang Guru, Materi K13, Aplikasi K13, Program Kerja, Soal Ujian, Artikel Islam, Hiburan dan Katagori yang meliputi pertanian, peternakan dan perikanan. Semoga situs ini bermanfaat dalam meningkatkan kualitas hidup keluarga dan masyarakat menuju Indonesia sejahtera.

Materi Bahasa Indonesia Kelas 9: Mengidentifikasi Informasi Teks Diskusi.


Selamat datang, pada kesempatan ini kami berbagi Materi Bahasa Indonesia Kelas 9 : Mengidentifikasi Informasi Teks Diskusi.

Berikut ini penjelasan Bab V Menyajikan Teks Diskusi.

A. Mengidentifikasi Informasi Teks Diskusi

Teks diskusi disusun untuk menyajikan pendapat, sudut pandang, atau perspektif yang berbeda terhadap suatu pemasalahan. Sehingga setiap orang mengajukan pendapat yang berbeda-beda, gagasan dan argumentasi dievaluasi untuk mengambil keputusan.


B. Menyimpulkan Isi Teks Diskusi

Kegiatan meyimpulkan isi tulisan diawali dengan pokok pikiran setiap paragraf. Adapun struktur teks diskusi terdiri atas pendahuluan, isi, dan simpulan.

Pendahuluan menyangkut pernyataan untuk membatasi topik, latar belakang topik dan sudut pandang berbeda yang akan dibahas.

Isi berupa serangkaian topik, dua atau tiga paragraf argumen pro maupun kontra berserta alasan dan contoh pendukungnya. Serta menggunakan bahasa persuasif dan kohesif untuk menghubungkan gagasan.

Sedangkan simpulan berisi simpulan argument dari kedua sisi pro dan kontra, mengevaluasi argumen yang paling efektif. Serta rekomendasi satu sudut pandang berdasarkan argumen yang disajikan.


C. Menelaah Teks Diskusi

Menelaah teks diskusi pada dasarnya sama dengan teks eksposisi yaitu memperhatikan pendahuluan, pikiran utama, alasan dan bukti pendukung, serta simpulan.

Beberapa pertanyaan yang dapat dijadikan pegangan dalam menelaah teks diskusi antara lain:

  • Apa pendapat penulis terhadap topik?
  • Kata atau frasa apa yang dugunakan penulis untuk mengatakan pendangannya?
  • Bagaimana cara penulis menyusun gagasan dan alasannya?
  • Adakah kata-kata emotif yang digunakan? Seberapa banyak dan apa contohnya?
  • Seberapa sering penggunaan kata persuasif?
  • Adakah kata hubung dalam paragraf?
  • Apa tujuan simpulan dalam teks diskusi?
  • Alasan apa yang dirujuk dalam simpulan?

D. Menyajikan Teks Diskusi

Teks diskusi menyatakan pendapat atau meyakinkan pembaca atau pendengar untuk setuju dengan sudut pandang tertentu.

Berikut beberapa cara untuk menarik perhatian pembaca:

  1. Gunakan judul dengan bahasa yang menarik perhatian.
  2. Mulailah pendahuluan dengan pertanyaan retoris, bahasa emotif dan kata ganti personal.
  3. Pendahuluan juga berisi pernyataan topik yang jelas.

Demikian Materi Bahasa Indonesia kelas 9 Mengidentifikasi Informasi Teks Diskusi, semoga bermanfaat.
Share:

No comments:

Post a Comment

Jangan nyepam ya!

Hari/Tanggal

ALIH BAHASA

Daftar Isi