Situs Kampung KB dan Pendidikan Indonesia

Selamat datang di situs Kampung KB "Tumbuh Jaya" Desa Tumbuh Mulia Kecamatan Suralaga Lombok Timur NTB. Situs ini berisi 8 pokja Kampung KB seperti Pokja Pendidikan, Keagamaan, Sosial dan Budaya, Ekonomi, Kesehatan Refreduksi, Lingkungan, Perlindungan dan Kasih Sayang. Selain itu juga, berisi tentang administrasi pendidikan seperti Ruang Guru, Materi K13, Aplikasi K13, Program Kerja, Soal Ujian, Artikel Islam, Hiburan dan Katagori yang meliputi pertanian, peternakan dan perikanan. Semoga situs ini bermanfaat dalam meningkatkan kualitas hidup keluarga dan masyarakat menuju Indonesia sejahtera.
  • Arsip Kampung KB Tumbuh Jaya

    Photo Bersama Pengurus Kampung KB Tumbuh Jaya

  • Lomba Kampung BK

    Dokumentasi penyerahan hadiah juara 1 lomba Kampung KB sekabupaten Lombok Timur di Joben Desa Pesanggarahan kecamatan Montong Gading (Sabtu, 22 Juni 2019).

  • Dokumentasi penyerahan hadiah juara 1 lomba Kampung KB sekabupaten Lombok Timur di Joben Desa Pesanggarahan kecamatan Montong Gading (Sabtu, 22 Juni 2019).

Inilah Tips Bermain atau Menonton Kembang Api yang Aman.

  

Di Indonesia ada banyak orang yang merayakan pergantian tahun dengan menyalakan kembang api. Apakah Anda salah satunya? Kebiasaan yang satu ini memang lumrah. 

Letusan kembang api dan juga percikan yang dihasilkan membuat perayaan tahun baru menjadi lebih meriah. Namun, perlu diingat juga, ada beberapa bahaya yang mengintai saat bermain kembang api. Terlebih bagi Anda yang punya penyakit pernapasan, seperti asma misalnya.

Tips Bermain atau Menonton Kembang Api yang Aman:

1. Atur jarak

Jika Anda hendak menyalakan kembang api letus, pastikan sumbunya cukup panjang sehingga Anda memiliki waktu yang cukup untuk menjauh. Alasannya, agar suara ledakan tidak merusak telinga, asapnya tidak membuat Anda sesak, dan terhindar dari luka bakar. Namun apabila Anda hanya menonton, Anda bisa menyaksikannya dari jarak aman yaitu kurang lebih 152 m dari lokasi.

2. Gunakan sarung tangan

Jika Anda bermain kembang api yang dipegang, gunakan sarung tangan agar percikan apinya tidak membakar kulit Anda. Gunakan juga kacamata agar tidak terkena mata.

3. Gunakan masker

Bagi penderita gangguan pernapasan, seperti asma, Anda bisa menggunakan masker penyaring udara khusus yang dapat memfilter udara di daerah sekitar kembang api. Selalu ingat untuk membawa inhaler jika Anda menderita asma.

Berikut adalah beberapa tips tambahan untuk menghindari bahaya kembang api saat tahun baru:

  1. Beli kembang api yang legal dan sudah disetujui oleh lembaga pemerintah.
  2. Jangan buat kembang api sendiri.
  3. Sediakan selang air dan ember berisi air.
  4. Nyalakan kembang api di luar ruangan.
  5. Jangan berada pada lintasan meletusnya kembang api.
  6. Jangan bercanda dengan melemparkan atau menembak kembang api ke orang lain.
  7. Posisikan luncuran kembang api jauh dari perumahan ataupun pepohonan.
  8. Jangan menyalakan ulang kembang api.
  9. Rendam kembang api yang sudah diletuskan dalam air sebelum dibuang.
  10. Jangan biarkan anak mengumpulkan sisa-sisa kembang api.


NEW INFO Selain berbagi lewat blog atau website, kami juga berbagi lewat channel youtube "DUNIA PENDIDIKAN". Oleh karena itu, mari kita dukung channel ini dengan cara like, subscribe, comment dan share.


Share:

Hindari !!! Bahaya Asap Kembang Api Bagi Kesehatan.

 

Di Indonesia ada banyak orang yang merayakan pergantian tahun dengan menyalakan kembang api. Apakah Anda salah satunya? Kebiasaan yang satu ini memang lumrah. 

Letusan kembang api dan juga percikan yang dihasilkan membuat perayaan tahun baru menjadi lebih meriah. Namun, perlu diingat juga, ada beberapa bahaya yang mengintai saat bermain kembang api. Terlebih bagi Anda yang punya penyakit pernapasan, seperti asma misalnya.

Berikut ini adalah bahaya asap kembang api bagi kesehatan:

1. Gangguan pernapasan

Terhirup asap kembang api dapat menyebabkan Anda dan keluarga mengalami gangguan napas, seperti wheezing atau mengi, batuk, ataupun sesak napas.

2. Dapat memperparah kondisi penyakit kronis

Penderita penyakit jantung dan paru dapat semakin parah ketika menghirup asap kembang api.

3. Iritasi

Asap kembang api juga dapat menyebabkan iritasi pada mata, tenggorokan, dan hidung.

4. Mencetuskan sesak napas

Asap kembang api dapat memengaruhi produksi paru sehingga bisa mencetuskan serangan asma dan PPOK, bahkan hingga kematian.

5. Merusak kesehatan kulit

Kulit Anda bisa menjadi kusam, kering, dan bermasalah saat terpapar asap kembang api. Bila terlalu sering dan lama terpapar dapat pula memicu kanker.


NEW INFO Selain berbagi lewat blog atau website, kami juga berbagi lewat channel youtube "DUNIA PENDIDIKAN". Oleh karena itu, mari kita dukung channel ini dengan cara like, subscribe, comment dan share.


Share:

Contoh Puisi Bahasa Inggris Menyambut Tahun Baru 2021.

Pada kesempatan ini, kami berbagi Contoh Puisi Bahasa Inggris Menyambut Tahun Baru 2021.

Tahun 2020 akan segera berlalu dan berganti tahun yang baru 2021. Tentu setahun berjalan ada banyak kenangan pahit dan manis telah dilalui.

Tahun 2020 tentu menjadi tahun yang sangat menyedihkan, ratusan hingga juataan nyawa melayang karena adanya Covid-19. Air mata jatuh tak terhingga dari keluarga yang ditinggalkan.

Berikut Contoh Puisi Bahasa Inggris Menyambut Tahun Baru 2021:

Tahun Kepergian

By Candra Malik


Every year gone

Years gone

It has been so for years

Many years have passed

And who knows how long

Like this the current year

Time is so fast

Sometimes it's just that slow

But all right

Death comes to the address

Humans approached dying

A passing memory


Years come years go

Over and over many times

But never the same this year

It's never the same as later

It's never been the same

And you really are irreplaceable


Not every year we have birthdays

Last year didn't come every year

This year is not a repeat of the year

This year has been unbearable

It felt like too many going

And we feel increasingly lonely


Everything that existed in the beginning

In fact, it is only mortal

In the end it was meniada's turn

And in the next number queue

Who knows our names will be called

Not because they are old nor young


Sick or well is only an intermediary

It's a sign we've been happy

But not the almanac red date

Not a marker of happiness later

Life is not delaying leaving

Where are we going next year?


NEW INFO Selain berbagi lewat blog atau website, kami juga berbagi lewat channel youtube "DUNIA PENDIDIKAN". Oleh karena itu, mari kita dukung channel ini dengan cara like, subscribe, comment dan share.


    Share:

    Kumpulan Ucapan Tahun Baru 2021 Berbahasa Inggris dan Artinya.

     

    Tahun 2020 akan berganti ke tahun 2021, tahun baru kerap menjadi momen bagi seseorang untuk melakukan evaluasi dan resolusi diri. 

    Pada kesempatan ini, kami berbagi Kumpulan Ucapan Tahun Baru 2021 Berbahasa Inggris dan Artinya.

    Kata kata mutiara yang penuh makna serta susunan kata yang indah akan membuat siapa pun yang membacanya akan merasa sangat senang. 

    Berikut Kumpulan Ucapan Tahun Baru 2021 Berbahasa Inggris dan Artinya:

    1. Wishing you a fabulous 2021 with full of great achievements and experiences. A meaningful chapter waiting to be written 'Happy New Year 2021!' 

    (Berharap tahun 2021 mu hebat, dengan penuh prestasi besar dan pengalaman. Sebuah bagian yang sangat bermakna menunggu untuk ditulis 'selamat tahun baru 2021).

    2. Smile because New Year will bring many new opportunities, Your way, You will be able to have your say, So, bring in this New Year with a positive thought, Happy New Year! 

    (Tersenyumlah karena tahun baru akan membawa banyak peluang baru, Jalanmu, Kamu akan mampu mengatakannya, Jadi, bawa tahun baru ini dengan pikiran positif, Selamat Tahun Baru!)

    3. New year is the festival where millions of celebration and resolution
    Will take place with good hope and spirit
    With the hopes for a better future, success and victory. 
    I am wishing you a New Year that fulfils your dream
    Happy and Prosperous New Year
    Another New year is coming
    It is time to make new resolutions with confidence
    And leave our old failures of past behind
    It is time to make a fresh start for a new beginning
    for a new success for our future
    This is my messages and my wishes for you
    Happy New Year To you

    (Tahun baru adalah festival tahunan, 
    Jutaan perayaan dilakasanakan dalam sebuah resolusi, 
    Akan berlangsung dengan harapan baik dan semangat, 
    Dengan harapan untuk masa depan yang lebih baik, keberhasilan dan kemenangan, 
    Aku berharap tahun baru akan memenuhi impianmu, 
    Bahagia dan sejahtera di tahun baru, 
    Ini adalah waktu untuk membuat resolusi baru dengan keyakinan, 
    Dan meninggalkan kegagalan kita yang sudah lama di masa lalu, 
    Sekarang saatnya untuk membuat sebuah awal baru, untuk sukses baru, untuk masa depan kita, 
    Ini adalah pesanku dan keinginanku untukmu, 
    Selamat tahun baru untukmu).

    4. New aim new dreams and new achievements are waiting for you. Forget the failures, correct your mistakes. Surely succes is yours. Happy New Year 2021

    (Tujuan baru, mimpi baru, dan prestasi baru menunggumu. Lupakan kegagalan, perbaiki kesalahanmu. Tentunya kesuksesan milikmu. Selamat Tahun Baru 2021).

    5. May this new year all your dreams turn into reality and all your efforts into great achievements. 

    (Semoga di tahun baru ini semua mimpimu jadi kenyataan dan semua usahamu berbuah prestasi yang luar biasa).

    6. Life may not always give you the second chance so be grateful to God that you are alive to see another year of happiness, wealth, prosperity and joy. 

    (Hidup tidak selalu memberimu kesempatan kedua, jadi selalu bersyukur kepada Tuhan karena kamu masih hidup untuk melihat tahun-tahun selanjutnya dengan penuh kebahagiaan, kejayaan, kemakmuran, dan kesenangan).

    7. May your eyes, mind and heart be filled with true spirit of starting a new year that gives a fresh dimension to you. Happy New Year. 

    (Semoga mata, pikiran dan hatimu dipenuhi dengan semangat untuk memulai tahun baru yang memberi dimensi segar ke dalam kehidupanmu. Selamat Tahun Baru).

    NEW INFO Selain berbagi lewat blog atau website, kami juga berbagi lewat channel youtube "DUNIA PENDIDIKAN". Oleh karena itu, mari kita dukung channel ini dengan cara like, subscribe, comment dan share.


      Share:

      Kumpulan KI KD Agama Tingkat MTs Sesuai KMA 183 Tahun 2019.


      Dalam menghadapi tahun pelajaran baru 2020/2021 ini, kami berbagi artikel Kumpulan KI KD Agama Tingkat MTs Sesuai KMA 183 Tahun 2019 sebagai acuan dalam menyusun RPP tingkat MTs beserta silabusnya.

      Untuk itu, dalam menyusun RPP tingkat MTs beserta silabusnya, harus mengacu pada KI-KD Madrasah Tsanawiyah (MTs) sesuai aturan terbaru yang diatur dalam KMA 183 Tahun 2019 tentang Kurikulum PAI dan Bahasa Arab.

      Fungsi Kompetensi Inti (KI) yakni untuk sinkronisasi horisontal berbagai kompetensi dasar (KD) antar Mapel pada kelas yang sama dapat dijaga. Selain itu sinkronisasi vertikal berbagai kompetensi dasar pada Mapel yang sama pada kelas yang berbeda.

      Rumusan Kompetensi Inti (KI) dalam pedoman ini menggunakan notasi:
      KI-1 untuk KI sikap spiritual;
      KI-2 untuk KI sikap sosial;
      KI-3 untuk KI pengetahuan (pemahaman konsep);
      KI-4 untuk KI keterampilan.

      Urutan tersebut mengacu pada urutan yang disebutkan dalam UU Sisdiknas No 20 Tahun 2003 yang menyatakan bahwa kompetensi terdiri dari kompetensi sikap, pengetahuan dan keterampilan.

      Ketiga kompetensi tersebut memiliki proses pemerolehan yang berbeda. Aspek sikap dibentuk melalui aktivitas yang dapat berupa menerima, menjalankan, menghargai, menghayati, dan mengamalkan apa yang ia ketahui.

      Sementara aspek pengetahuan dapat dimiliki melalui aktivitas mengetahui, memahami, menerapkan, menganalisis, mengevaluasi, dan mencipta.

      Sedangkan aspek keterampilan dapat diperoleh antara lain melalui aktivitas-aktivitas: mengamati, menanya, mencoba, menalar, menyaji, dan mencipta.

      Berikut Kumpulan KI KD Agama Tingkat MTs Sesuai KMA 183 Tahun 2019:


      NEW INFO Selain berbagi lewat blog atau website, kami juga berbagi lewat channel youtube "DUNIA PENDIDIKAN". Oleh karena itu, mari kita dukung channel ini dengan cara like, subscribe, comment dan share.

        Demikian, semoga bermanfaat dalam dunia pendidikan. 
        Share:

        Unduh Panduan Cetak Surat Bantuan Subsidi Upah Guru Bukan PNS (GBPNS).

         

        Pada kesempatan ini, kami berbagi Panduan Cetak Surat Bantuan Subsidi Upah Guru Bukan PNS (GBPNS).

        Batas pencairan Bantuan Subsidi Upah bagi Guru Bukan PNS Tahun Anggaran 2020 (BSU GBPNS 2020) adalah maksimal tanggal 15 Januari 2021. 

        Besaran BSU GBPNS 2020 adalah Rp 600.000,00,-/bulan selama 3 bulan yakni Oktober, November, dan Desember. BSU Kemenag ini dibayarkan secara sekaligus sebesar Rp 1.800.000/guru.

        Pada aplikasi Simpatika, guru madrasah bukan PNS harus login terlebih untuk cetak surat syarat kelengkapan pencairan BSU.

        Untuk persyaratan pencairan Bantuan Subsidi Upah (BSU) Guru Bukan PNS (GBPNS), maka Guru diwajibkan untuk mencetak Surat Keterangan Penerima BSU, Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak (SPTJM), Surat Kuasa yang diunduh dari SIMPATIKA. 

        Berikut panduan untuk mencetak surat kelengkapan pencairan BSU tersebut :

        1. Akses layanan http://simpatika.kemenag.go.id/ pilih Login PTK.

        2. Masukan UserID (PegID/NPK/NUPTK) dan Password Anda dengan benar.

        3. Pilih menu Data Bantuan >> Status Penerima.

        4. Klik tombol CETAK untuk melakukan cetak surat kelengkapan yang dibutuhkan.

        NEW INFO Selain berbagi lewat blog atau website, kami juga berbagi lewat channel youtube "DUNIA PENDIDIKAN". Oleh karena itu, mari kita dukung channel ini dengan cara like, subscribe, comment dan share.

        Demikian Panduan Cetak Surat Bantuan Subsidi Upah Guru Bukan PNS (GBPNS), semoga bermanfaat.

        Share:

        Info: Bantuan Subsidi Upah bagi Guru Bukan PNS (BSU GBPNS) Tahun 2020.

         

        Pada kesempatan ini, kami berbagi Pengumuman tentang Bantuan Subsidi Upah bagi Guru Bukan PNS (BSU GBPNS) Tahun 2020. 

        Batas pencairan Bantuan Subsidi Upah bagi Guru Bukan PNS Tahun Anggaran 2020 (BSU GBPNS 2020) adalah maksimal tanggal 15 Januari 2021. 

        Besaran BSU GBPNS 2020 adalah Rp 600.000,00,-/bulan selama 3 bulan yakni Oktober, November, dan Desember. BSU Kemenag ini dibayarkan secara sekaligus sebesar Rp 1.800.000/guru.

        Pada aplikasi Simpatika, guru madrasah bukan PNS harus login terlebih untuk cetak surat syarat kelengkapan pencairan BSU.

        Baca juga:

        Panduan Cetak Surat Bantuan Subsidi Upah Guru Bukan PNS (GBPNS)

        Batas pencairan Bantuan Subsidi Upah bagi Guru Bukan PNS Tahun Anggaran 2020 (BSU GBPNS 2020) adalah maksimal tanggal 15 Januari 2021.

        Berikut Pengumuman Bantuan Subsidi Upah bagi Guru Bukan PNS Tahun Anggaran 2020 (BSU GBPNS 2020):

        PENGUMUMAN

        Assalammualaikum Wr. Wb.

        Kepada Pengguna Yth,

        Sehubungan dengan pelaksanaan program Bantuan Subsidi Upah bagi Guru Bukan PNS Tahun Anggaran 2020 (BSU GBPNS 2020) saat ini sudah bisa dilakuan cetak surat syarat kelengkapan pencairan BSU di SIMPATIKA. Diharapkan Guru dapat login ke akunnya untuk bisa melakukan cetak syarat kelengkapan ini dan batas pencairan adalah maksimal tanggal 15 Januari 2021. 

        Apabila terdapat kendala karena satu dan lain hal dalam melakukan akses cetak ini silakan dapat dicoba lagi diwaktu yang lain dan tidak perlu khawatir serta tetap bersabar karena cetak bisa dilakukan kapan saja 24 jam di SIMPATIKA.

        Disampaikan pula bahwa Laporan Hasil AKG, AKK, dan AKP Tahun 2020 juga sudah bisa dilihat pada akun Guru, Kepala Madrasah, dan Pengawas bagi yang mengikuti Asesmen tersebut.

        Demikian pengumuman dari kami, terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya.

        Wassalamualaikum Wr. Wb.,

        Hormat kami,

        Admin Simpatika


        NEW INFO Selain berbagi lewat blog atau website, kami juga berbagi lewat channel youtube "DUNIA PENDIDIKAN". Oleh karena itu, mari kita dukung channel ini dengan cara like, subscribe, comment dan share.

        Demikian Pengumuman Bantuan Subsidi Upah bagi Guru Bukan PNS Tahun Anggaran 2020 (BSU GBPNS 2020), semoga bermanfaat.

        Share:

        Download Buku Al Quran Hadits MTs/SMP KMA 183 Tahun 2019.


        Pada kesempatan ini, kami berbagi Buku Al Quran Hadits Tingkat MTs/SMP KMA 183 Tahun 2019.

        Seiring dengan terbitnya KMA Nomor 183 Tahun 2019 tentang Kurikulum PAI dan Bahasa Arab pada Madrasah, maka Kementerian Agama RI melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Islam menerbitkan buku teks pelajaran Al Qur'an Hadits pada madrasah.

        Kurikulum dan buku teks pelajaran ini adalah dokumen hidup. Sebagai dokumen hidup memiliki fleksibilitas, memungkinkan disempurnakan sesuai tuntutan zaman dan imlementasinya akan terus berkembang melalui kreatifitas dan inovasi para guru. 

        Jika ditemukan kekurangan maka harus diklarifikasi kepada Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kemenag RI c.q. Direktorat Kurikulum Sarana Kelembagaan dan Kesiswaan Madrasah (KSKK) untuk disempurnakan.  

        Berikut link Download Buku Al Quran Hadits MTs/SMP KMA 183 Tahun 2019:
        1. Buku Al-Qur'an Hadits Kelas 7...Download
        2. Buku Al-Qur'an Hadits Kelas 8...Download
        3. Buku Al-Qur'an Hadits Kelas 9...Download

        NEW INFO Selain berbagi lewat blog atau website, kami juga berbagi lewat channel youtube "DUNIA PENDIDIKAN". Oleh karena itu, mari kita dukung channel ini dengan cara like, subscribe, comment dan share.


        Pada kesempatan ini juga, kami berbagi gambaran daftar isi Perangkat Buku Kerja Guru 1, 2, 3 dan 4 pelajaran agama dan umum tingkat pendidikan sebagai persiapan dalam menghadapi semester genap tahun pelajaran 2020/2021.
        A. BUKU KERJA GURU 1
        1. Kaper
        2. Halaman Pengesahan
        3. SKL, KI dan KD
        4. Silabus
        5. RPP
        6. KKM
        B. BUKU KERJA GURU 2
        1. Kaver
        2. Halaman Pengesahan
        3. Kode Etik Guru
        4. Ikrar Guru
        5. Tata Tertib Guru
        6. Pembiasaan Guru
        7. Kalender Pendidikan
        8. Analisis Alokasi Waktu
        9. Program Tahunan
        10. Program Semester
        11. Jurnal Agenda Guru
        C. BUKU KERJA GURU 3
        1. Kaver
        2. Halaman Pengesahan
        3. Daftar Hadir Siswa
        4. Daftar Nilai Siswa
        5. Penilaian Sikap Spritual dan Sosial
        6. Analisis Hasil Penilaian
        7. Program Remidial dan Pengayaan
        8. Daftar Buku Pegangan Guru dan Siswa
        9. Jadwal Mengajar Guru
        10. Daya Serap Siswa
        11. Kumpulan Kisi-Kisi Soal
        12. Kumpulan Soal
        13. Analisis Butir Soal
        14. Perbaikan Soal
        D. BUKU KERJA GURU 4
        1. Daftar Evaluasi Diri Kerja Guru
        2. Program Tindak Lanjut Kerja Guru
        Catatan: Bagi Bapak/Ibu yang ingin dikirimkan file tersebut, silahkan menghubungi Admin via WA: 081997666360.
        Share:

        Download Kisi-kisi PAS Agama dan Umum Semester Ganjil Kelas 8 K-13 MTs/SMP TP. 2021/2022.

          

        Kisi-kisi adalah suatu format berupa matriks yang memuat informasi yang dijadikan pedoman untuk  menulis soal atau merakit soal menjadi suatu tes. Kisi-kisi berisi ruang lingkup dan isi materi yang akan diujikan. 

        Tujuan penyusunan kisi-kisi adalah untuk menentukan ruang lingkup dan sebagai petunjuk dalam menulis soal.

        Biasanya di akhir penilaian semester, bapak dan ibu guru akan disibukkan dengan membuat kisi-kisi, soal untuk Penilaian Akhir Semester (PAS), Penilaian Akhir Tahun (PAT), pedoman penilaian, kartu soal dan kunci jawaban PAS. Sementara bagi peserta didik harus mempersiapkan materi yang akan dipelajari.

        Tidak hanya itu bagi bapak dan ibu guru yang mengajar mata pelajaran tersebut. Kisi-kisi ini bisa digunakan untuk menjadi contoh atau acuan pembuatan kisi-kisi dan soal pada tahun berikutnya.

        Berikut Kumpulan Kisi-kisi PAS Agama dan Umum Semester Ganjil Kelas 8 K-13 Tingkat MTs/SMP TP. 2021/2022:

        1. Al Qur'an Hadist

        2. Fikih

        3. SKI

        4. Akidah Akhlak

        5. Bahasa Indonesia

        6. Bahasa Inggris

        7. Bahasa Arab

        8. PKn

        9. IPS

        10. IPA

        11. Matematika

        NEW INFO Selain berbagi lewat blog atau website, kami juga berbagi lewat channel youtube "DUNIA PENDIDIKAN". Oleh karena itu, mari kita dukung channel ini dengan cara like, subscribe, comment dan share.


        Pada kesempatan ini juga, kami berbagi gambaran daftar isi Perangkat Buku Kerja Guru 1, 2, 3 dan 4 pelajaran agama dan umum tingkat pendidikan sebagai persiapan dalam menghadapi semester genap tahun pelajaran 2020/2021.
        A. BUKU KERJA GURU 1
        1. Kaper
        2. Halaman Pengesahan
        3. SKL, KI dan KD
        4. Silabus
        5. RPP
        6. KKM
        B. BUKU KERJA GURU 2
        1. Kaver
        2. Halaman Pengesahan
        3. Kode Etik Guru
        4. Ikrar Guru
        5. Tata Tertib Guru
        6. Pembiasaan Guru
        7. Kalender Pendidikan
        8. Analisis Alokasi Waktu
        9. Program Tahunan
        10. Program Semester
        11. Jurnal Agenda Guru
        C. BUKU KERJA GURU 3
        1. Kaver
        2. Halaman Pengesahan
        3. Daftar Hadir Siswa
        4. Daftar Nilai Siswa
        5. Penilaian Sikap Spritual dan Sosial
        6. Analisis Hasil Penilaian
        7. Program Remidial dan Pengayaan
        8. Daftar Buku Pegangan Guru dan Siswa
        9. Jadwal Mengajar Guru
        10. Daya Serap Siswa
        11. Kumpulan Kisi-Kisi Soal
        12. Kumpulan Soal
        13. Analisis Butir Soal
        14. Perbaikan Soal
        D. BUKU KERJA GURU 4
        1. Daftar Evaluasi Diri Kerja Guru
        2. Program Tindak Lanjut Kerja Guru
        Catatan: Bagi Bapak/Ibu yang ingin dikirimkan file tersebut, silahkan menghubungi Admin via WA: 081997666360.
        Share:

        Download Kisi-kisi PAS Agama dan Umum Semester Ganjil Kelas 9 K-13 MTs/SMP TP. 2021/2022.

         

        Kisi-kisi adalah suatu format berupa matriks yang memuat informasi yang dijadikan pedoman untuk  menulis soal atau merakit soal menjadi suatu tes. Kisi-kisi berisi ruang lingkup dan isi materi yang akan diujikan. 

        Tujuan penyusunan kisi-kisi adalah untuk menentukan ruang lingkup dan sebagai petunjuk dalam menulis soal.

        Biasanya di akhir penilaian semester, bapak dan ibu guru akan disibukkan dengan membuat kisi-kisi, soal untuk Penilaian Akhir Semester (PAS), Penilaian Akhir Tahun (PAT), pedoman penilaian, kartu soal dan kunci jawaban PAS. Sementara bagi peserta didik harus mempersiapkan materi yang akan dipelajari.

        Tidak hanya itu bagi bapak dan ibu guru yang mengajar mata pelajaran tersebut. Kisi-kisi ini bisa digunakan untuk menjadi contoh atau acuan pembuatan kisi-kisi dan soal pada tahun berikutnya.

        Berikut Kumpulan Kisi-kisi PAS Agama dan Umum Semester Ganjil Kelas 9 K-13 Tingkat MTs/SMP TP. 2021/2022:

        1. Al Qur'an Hadist

        2. Fikih

        3. SKI

        4. Akidah Akhlak

        5. Bahasa Indonesia
        Kelas 9...Download

        6. Bahasa Inggris
        Kelas 9...Download

        7. Bahasa Arab
        Kelas 9...Download

        8. PKn
        Kelas 9...Download

        9. IPS
        Kelas 9...Download

        10. IPA
        Kelas 9...Download 

        11. Matematika
        Kelas 9...Download


        NEW INFO Selain berbagi lewat blog atau website, kami juga berbagi lewat channel youtube "DUNIA PENDIDIKAN". Oleh karena itu, mari kita dukung channel ini dengan cara like, subscribe, comment dan share.


        Pada kesempatan ini juga, kami berbagi gambaran daftar isi Perangkat Buku Kerja Guru 1, 2, 3 dan 4 pelajaran agama dan umum tingkat pendidikan sebagai persiapan dalam menghadapi semester genap tahun pelajaran 2020/2021.
        A. BUKU KERJA GURU 1
        1. Kaper
        2. Halaman Pengesahan
        3. SKL, KI dan KD
        4. Silabus
        5. RPP
        6. KKM
        B. BUKU KERJA GURU 2
        1. Kaver
        2. Halaman Pengesahan
        3. Kode Etik Guru
        4. Ikrar Guru
        5. Tata Tertib Guru
        6. Pembiasaan Guru
        7. Kalender Pendidikan
        8. Analisis Alokasi Waktu
        9. Program Tahunan
        10. Program Semester
        11. Jurnal Agenda Guru
        C. BUKU KERJA GURU 3
        1. Kaver
        2. Halaman Pengesahan
        3. Daftar Hadir Siswa
        4. Daftar Nilai Siswa
        5. Penilaian Sikap Spritual dan Sosial
        6. Analisis Hasil Penilaian
        7. Program Remidial dan Pengayaan
        8. Daftar Buku Pegangan Guru dan Siswa
        9. Jadwal Mengajar Guru
        10. Daya Serap Siswa
        11. Kumpulan Kisi-Kisi Soal
        12. Kumpulan Soal
        13. Analisis Butir Soal
        14. Perbaikan Soal
        D. BUKU KERJA GURU 4
        1. Daftar Evaluasi Diri Kerja Guru
        2. Program Tindak Lanjut Kerja Guru
        Catatan: Bagi Bapak/Ibu yang ingin dikirimkan file tersebut, silahkan menghubungi Admin via WA: 081997666360.
        Share:

        Sejarah Terbentuknya Desa Tumbuh Mulia Kecamatan Suralaga Lombok Timur.

        Pada kesempatan ini,kami berbagi Sejarah Terbentuknya Sejarah Terbentuknya Desa Tumbuh Mulia Kecamatan Suralaga Lombok Timur. Tujuannya untuk menambah pengetahuan umum kita tentang sejarah desa-desa di NTB.

        RTM_Desa Tumbuh Mulia sebagai desa baru merupakan pemekaran Desa Suralaga yang terbentuk pada tanggal 01 januari 2010 berdasarkan Peraturan Bupati Lombok Timur Nomor 21 Tahun 2010 dengan sertatus sebagai Desa Persiapan. Namun Sebelumnya Pemekaran Desa Suralaga berawal dari Pemekaran Desa Mekar Jaya dengan 4 (empat) Kekadusan yakni Dusun Dasan Tumbu, Dusun Gegurun, Dusun Dasan Borok dan Dusun Dasan Gerung.

        Dimana dalam perkembangannya terjadi konplik horizontal antara masyarakat yang tidak setuju dengan penetapan lokasi kantor Desa Mekar Jaya, sehingga sebagai solusi alternative untuk menyelesaikan konplik yang berkepanjangan tersebut, maka Pemerintah Kabupaten Lombok Timur membubarkan Desa Mekar Jaya dengan membentuk 3 (tiga) Desa dari eks Desa Mekar Jaya yakni masing – masing Desa Tumbuh Mulia, Desa Dasan Borok dan Desa Tumbuh Mulia. Sehingga Pemekaran Desa Suralaga yang seharusnya menjadi 2 (dua) Desa kini mekar menjadi 4 (empat) Desa.

        Baca juga: Sejarah Berdirinya Desa Suralaga

        Berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Lombok Timur Nomor 15 Tahun 2010 telah ditetapkan Desa Tumbuh Mulia menjadi Desa definitive dengan pusat Pemerintahan ditetapkan di Dusun Dasan Tumbu yang terdiri dari 3 (tiga) Dusun masing-masing Dusun Dasan Tumbu, Dusun Gegurun dan Dusun Dasan Kulur.

        Sesuai dengan Keputusan Bupati Lombok Timur Nomor: 800/241/PEGDIKLAT/2010 tanggal 01 Juni 2010 telah ditetapkan Pejabat Sementara Kepala Desa dan Perangkat Desa untuk pertama kalinya sebagai berikut:

        1. Pejabat Sementara Kepala Desa Sdr. PELITA YATNA, S.Sos

        2. Pejabat Sementara Sekretaris Desa Sdr. LALU PUTRA, SH

        3. Pejabat Sementara Kaur Pemerintahan dan Trantib Sdr. MUH. ZAINI

        4. Pejabat Sementara Kaur Kesra dan Ekbang Sdr. AMAN, SH

        5. Pejabat Sementara Kaur Umum dan Keuangan  Sdr. AMRILLAH, S.Pd

        6. Kepala Dusun se Desa Tumbuh Mulia yang pertamakali:

        7. Kepala Dusun Dasan Tumbu RIPAAHUDDIN.

        8. Kepala Dusun Gegurun ABDUL MUGIZ.

        9. Pejabat Sementara Kepala Dusun Dasan Kulur NAZRULLAH.

        10. Jumlah RT se Desa Tumbuh Mulia 18 Orang.

        Demikian sejarah singkat Desa Tumbuh Mulia sebagai Desa baru di Lombok Timur, Dan sedang berbenah menuju Desa religius dan mandiri untuk mensejajarkan diri dengan desa-desa lain di Kabupeten Lombok Timur. dengan VISI “ Mewujudkan Desa Tumbuh Mulia Yang Mandiri, Sehat, Cerdas, Aman, Adil Dan Sejahtera Lahir Batin Dalam Bingkai Persatuan Dan Kesatuan Dilandasi Iman Dan Taqwa ”.

        Berselang dengan waktu berjalan maka masyarakat Desa Tumbuh Mulia telah mengadakan Pemilihan Kepala Desa Secara Langsung Pertama pada tanggal 17 November  2011 oleh Panitia Pemilihan Kepala Desa (Panpilkades) selaku Ketua sdr. Asmu’i, S.Pd.I, Sekretaris sdr. Muh. Munir Fauzi, S.Pd dan Bendahara/Anggota Muh. Abdaluddin, SE. yang mana Panitia Pemilihan Kepala Desa (Panpilkades) menetapkan sebanyak 2 (dua) orang calon Kepala Desa yaitu sdr. Mawarlan, S.Pd.I dan sdr. Muh. Guntur. 

        Lihat juga: Kampung KB Tumbuh Jaya Raih Juara 1 Tingkat Kabupaten

        Berdasarkan hasil perekapan suara ditingkat desa dalam pemilihan tersebut  sdr. Mawarlan, S.Pd.I memproleh suara terbanyak dan telah ditetapkan sebagai Kepala Desa terpilih dan dilantik pada tanggal 12 desember 2011 sesuai dengan Surat Keputusan Bupati Lombok Timur Nomor: 188.45/846/PMPD/2011 tanggal 22 November 2011.

        Berdasarkan Surat Keputusan Kepala Desa Tumbuh Mulia Nomor 188.45/839/PEM/2011 tanggal 27 desember 2011 Tentang Pengangkatan Kepala – Kepala Urusan (KAUR) Desa Tumbuh Mulia Kecamatan Suralaga Kabupaten Lombok Timur dengan susunan sebagai berikut :

        1.  Sdr. Muh. Abdaluddin, SE sebagai Kepala Urusan Pem. & Trantib.

        2.  Sdr. Sudarwan sebagai Kepala Urusan Ekbang & Kesra

        3.  sdri. Susilawati sebagai Kepala Urusan Umum & Keuangan

        Dengan mengacu pada hasil pemungutan suara pemilihan Kepala Dusun Secara serentak pada tanggal 30 april 2012 maka telah ditetapkan sebagai Kepala Dusun di wilayah masing-masing sesuai dengan Surat Keputusan Kepala Desa Tumbuh Mulia Nomor : 188.45/07/PEM/2012  adalah sebagai berikut :

        1.  Kadus Dasan Tumbu dijabat oleh Sdr. Ripaahuddin

        2.  Kadus Gegurun dijabat oleh Sdr. Ainuddin

        3.  Kadus Dasan Kulur dijabat oleh Sdr. H. Samsuddin, S.Ag

        Pada tanggal 14 Januari 2013 telah dilakukan Seleksi Penjaringan Kepala Urusan tambahan sebanyak 3 orang dan telah ditetapkan sebagai Kepala Urusan sesuai dengan Surat Keputusan Kepala Desa Tumbuh Mulia Nomor : 188.45/150/PEM/1/2013  adalah sebagai berikut :

        1.  Sdr. ZAINUDDIN sebagai Kepala Urusan Trantib.

        2.  Sdri. HIJRIAH sebagai Kepala Urusan Keuangan

        3.  Sdri. RENI MULYANA, S.Pd sebagai Kepala Urusan Kesra

        Kondisi Umum Desa Tumbuh Mulia Kecamatan Suralaga Kabupaten Lombok Timur secara geografis terletak di 1090 48’ 55,10” BT dan terletak di 70 02’ 27,50” LS. Secara topografi Desa Tumbuh Mulia termasuk dalam kategori Daerah Dataran Tinggi dengan ketinggian ± 500 meter dari permukaan laut (mdpl), dengan curah hujan rata-rata 2000 – 3000 MM/tahun dan suhu udara rata-rata sebesar 220C.

        Course: http://tumbuhmulia.blogspot.com/

        Share:

        Download Pedoman Komite Madrasah Nomor 16 Tahun 2020.

        Pedoman Komite Madrasah diatur melalui Peraturan Menteri Agama (PMA) No. 16 Tahun 2020 yang disahkan dan ditandatangani di Jakarta pada 26 Mei 2020 oleh Menteri Agama Fachrul Razi.

        Pada saat PMA No. 16 2020 terkait Komite Madrasah ini mulai berlaku, Komite Madrasah yang sudah ada sejak sebelum berlakukan PMA ini diakui tetap ada dan harus menyesuaikan dengan ketentuan dalam PMA ini dalam jangka waktu paling lama 1 tahun.

        Lihat: 

        Komite Madrasah harus berpedoman pada PMA No. 16 Tahun 2020 dalam hal melaksanakan kedudukan, tugas, dan fungsi dalam struktur kelembagaan Madrasah. Komite Madrasah, sebagai dijelaskan dalam PMA No. 16 Tahun 2020 memiliki tugas untuk bersama-sama meningkatkan mutu pelayanan pendidikan Madrasah.

        Secara lebih rinci, Komite Madrasah dalam peningkatan mutu pendidikan Madrasah, memiliki peran dan fungsi sebagai berikut:

        1. Memberikan pertimbangan; kebijakan Madrasah, rencana kerja, kriteria kerja madrasah, dan pengembangan sarpras madrasah;
        2. Memberikan dukungan dalam bentuk finansial, fikiran, dan tenaga;
        3. Pengawasan pendidikan Madrasah;
        4. Menerima dan menindaklanjuti kritik dan saran dari siswa, orang tua, dan masyarakat

        Dalam aspek bantuan finansial terhadap Madrasah yang dikelola, Komite Madrasah, sebagaimana dalam PMA No. 16 Tahun 2020, dapat menerima sumbangan rutin dengan catatan sumbangan rutin tersebut disepakati bersama dengan orang tua siswa, kepala madrasah, dan yayasan bagi Madrasah yang diselenggarakan oleh masyarakat.

        Untuk lebih jelasnya, silahkan download pada link dibawah ini:

        Pedoman Komite Madrasah No 16 Tahun 2020

        Share:

        Unduh Aplikasi Terbaru RKAS Tahun 2021.

        Berdasarkan Petunjuk Teknis BOS Tahun 2020 sesuai permendikbud nomor 8 tahun 2020 bahwasannya penginputan Di Aplikasi Rencana Kegiatan Sekolah (ARKAS) merupakan tanggung jawab dari setiap sekolah atu pun madrasah.

        Sebuah sistem yang telah disediakan oleh kementrian pendidikan dan kebudayaan untuk melakukan input oleh operator BOS sekolah masing – masing telah mengalami beberapa kali update. Dan kali ini Pak Zacky akan berbagi versi terbaru Aplikasi ARKAS terebut.

        Dalam melakukan proses penginputannya pada periode kali ini Dirjen Pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar dan pendidikan menengah telah merilis versi terbaru yaitu versi 2.05 tahun  2020.

        Dalam pembaharuan yang terbaru dalam aplikasi ini di dalamnya terdapat beberapa perubahan dan tetap masih sesuai dengan mekanisme BOS reguler tahun 2020, diantaranya sebagai berikut :

        1. Tampilan yang lebih fresh
        2. Beberapa perubahan aktivasi BKU dari triwulan ke tahapan
        3. Laporan triwulan (K7a) menjadi per semester
        4. Kode referensi sesuai juknis BOS terbaru
        5. Referensi Kode menggunakan aturan juknis BOS terbaru
        6. Copy paste anggaran tahun sebelumnya bagi SLTA dihapus karena berbeda kode referensi
        7. Hadirnya Pilihan guru belum sertifikasi dan guru yang ber-NUPTK
        8. Pilihan staf administrasi pada saat memilih metode pembayaran
        9. Pilihan staf Perpustakaan pada saat memilih metode pembayaran
        10. Pilihan staf Penjaga Sekolah  pada saat memilih metode pembayaran
        11. Pilihan pegai lainya yang telah diatur pada saat memilih metode pembayaran
        12. Update data siswa sesuai Kepmendikbud
        13. Tambahan anggaran SiIPA BOS kinerja / Afirmasi
        14. Perbaikan dalam pengelolaan perubahan sandi

        Download...Aplikasi RKAS Versi 2.05

        Berikut ini beberapa langkah untuk meng-instal aplikasi ARKAS Terbaru 2020

        1. Install Aplikasi tersebut Versi 2.0 sampai dengan selesai
        2. Kode Reservasi atau kode instalasi bisa didapatkan langsung di operator bos Dinas
        3. Setelah itu Update versi 4.0.
        Kami juga berbagi gambaran daftar isi Perangkat Buku Kerja Guru 1, 2, 3 dan 4 Semester Genap Tingkat SMP/MTs TP. 2020/2021:

        A. BUKU KERJA GURU 1
        1. Cover
        2. Halaman Pengesahan
        3. SKL, KI dan KD
        4. Silabus
        5. RPP
        6. KKM
        B. BUKU KERJA GURU 2
        1. Cover
        2. Halaman Pengesahan
        3. Kode Etik Guru
        4. Ikrar Guru
        5. Tata Tertib Guru
        6. Pembiasaan Guru
        7. Kalender Pendidikan
        8. Analisis Alokasi Waktu
        9. Program Tahunan
        10. Program Semester
        11. Jurnal Agenda Guru
        C. BUKU KERJA GURU 3
        1. Cover
        2. Halaman Pengesahan
        3. Daftar Hadir Siswa
        4. Daftar Nilai Siswa
        5. Penilaian Sikap Spritual dan Sosial
        6. Analisis Hasil Penilaian
        7. Program Remidial dan Pengayaan
        8. Daftar Buku Pegangan Guru dan Siswa
        9. Jadwal Mengajar Guru
        10. Daya Serap Siswa
        11. Kumpulan Kisi-Kisi Soal
        12. Kumpulan Soal
        13. Analisis Butir Soal
        14. Perbaikan Soal
        D. BUKU KERJA GURU 4
        1. Cover
        2. Halaman Pengesahan
        3. Daftar Evaluasi Diri Kerja Guru
        4. Program Tindak Lanjut Kerja Guru

        Share:

        Hari/Tanggal

        ALIH BAHASA

        Daftar Isi