Situs Kampung KB dan Pendidikan Indonesia

Selamat datang di situs Kampung KB "Tumbuh Jaya" Desa Tumbuh Mulia Kecamatan Suralaga Lombok Timur NTB. Situs ini berisi 8 pokja Kampung KB seperti Pokja Pendidikan, Keagamaan, Sosial dan Budaya, Ekonomi, Kesehatan Refreduksi, Lingkungan, Perlindungan dan Kasih Sayang. Selain itu juga, berisi tentang administrasi pendidikan seperti Ruang Guru, Materi K13, Aplikasi K13, Program Kerja, Soal Ujian, Artikel Islam, Hiburan dan Katagori yang meliputi pertanian, peternakan dan perikanan. Semoga situs ini bermanfaat dalam meningkatkan kualitas hidup keluarga dan masyarakat menuju Indonesia sejahtera.
  • Arsip Kampung KB Tumbuh Jaya

    Photo Bersama Pengurus Kampung KB Tumbuh Jaya

  • Lomba Kampung BK

    Dokumentasi penyerahan hadiah juara 1 lomba Kampung KB sekabupaten Lombok Timur di Joben Desa Pesanggarahan kecamatan Montong Gading (Sabtu, 22 Juni 2019).

  • Dokumentasi penyerahan hadiah juara 1 lomba Kampung KB sekabupaten Lombok Timur di Joben Desa Pesanggarahan kecamatan Montong Gading (Sabtu, 22 Juni 2019).

Manfaat Tanaman Bangle Untuk Pengobatan.

Pada kesempatan ini, kami juga berbagi artikel bidang kesehatan yaitu Manfaat Tanaman Bangle Untuk Pengobatan.


Bagi orang yang tidak mengenal rimpang bangle, biasanya akan bingung membedakannya dengan jahe dan lengkuas, karena masih satu suku Zingiberaceae. Bahasa latin tanaman bangle disebut Zingiber Cassumunar, merupakan rempah-rempah yang banyak tumbuh di Asia. Akar atau rimpang bangle umumnya dimanfaatkan untuk bahan penyedap masakan dan herbal.

Ciri-ciri tanaman bangle dapat ditandai dengan daun tunggal, letak berseling. Helaian daun tampak lonjong dan tipis, ujung runcing dan pangkal daun tumpul. Panjang daun antara 23 hingga 35 cm, lebar daun antara 20 hingga 40 mm, dan warnanya hijau. Tanaman ini berbunga majemuk, bentuknya tandan yang keluar di ujung batang dan panjang gagang sampai dengan 20 cm.

Sedangkan ciri-ciri rimpang bangle hampir sama dengan jahe dan lengkuas. Bangle mempunyai rimpang menjalar dan berdaging, bentuknya hampir bundar dan tidak beraturan setebal 2 hingga 5 mm. Permukaan luar tidak rata, berkerut, berwarna coklat muda kekuningan. Rimpang ini jika dibelah akan berwarna kuning muda dan terkadang kuning kecoklatan. Sudah pasti rasa herba ini tidak enak, pedas dan pahit. Bangle yang paling baik di panen setelah tanaman berumur satu tahun dan dapat di perbanyak dengan stek rimpang.

Adapun kandungan kimiawi terdiri dari asam organik, mineral, lemak, gom albuminoit, gula, dan damar. Minyak atsiri terdiri dari Sineol, pinen, dan sesquiterpen. Rimpang dipercaya memiliki khasiat sebagai karminatif, anti inflamasi, analgesik dan antipiretik.

BANGLE
Nama botani:
  • Zingiber cussumanar, Roxb. (Latin)

Nama lokal:
  1. Bangle (Indonesia)
  2. Bengle (Jawa)
  3. Panglai (Sunda)
  4. Pandhiyang (Madura)
  5. Banggele (Bali)
  6. Mugle (Aceh)
  7. Bale (Ujungpandang)
  8. Paini (Bugis)
  9. Bangelei, Kekuniran, Manglai (Minahasa)
  10. Banggulai (Bima)
  11. Unin makei, Unin pakei (Ambon)

Familia atau suku tumhuhan:
  • Zing iberanceae

Daerah asal tumbuhan:
  • India

Spesifikasi tumbuhan:
Bengle (Zingiber cassummunar) banyak ditanam oleh penduduk terutama warga pedesaan. Bengle ditanam di tempat-tempat terlindung, seperti tanah pekarangan dekat pagar dan sebagainya. Bengle berbatang basah seperti Halia, dapat tumbuh dengan baik di daerah dataran rendah maupun di daerah pegunungan yang tinggi.

Selain itu Bengle tumbuhnya membentuk rumpun yang cukup rapat clan tinggi batang pokoknya dapat meneapai 1.5 meter. Daunnya herbentuk bulat telur dan kedua ujungnya membentuk sudut mempunyai permukaan yang halus.

Bunganya berwarna putih berhentuk gelondong. Umbi rimpang Bengle memiliki aroma yang menyengat dan mengandung zat yang rasanya pahit dan pedas. Pengembangbiakan tanaman ini dapat dilakukan dengan umbi rimpangnya.

Komposisi kandungan kimia:
Senyawa kimia yang terkandung dalam umbi rimpang bengle terutama adalah gom, mineral, albuminoid, lemak, getah yang pahit, sineol, pinnen dan sesguiterpen-sesguiterpen.

Khasiat dan manfaat untuk pengobatan:
1. Lemah Jantung
Bahan : 1 rimpang umbi bengle
Cara membuat : di parut kemudian di tambah dengan 1 gelas air masak dan diperas/disaring;
Cara menggunakan : diminum sekaligus, dan dilakukan secara teratur setiap sore hari.

2. Ganngguan Syaraf
Bahan : rimpang bengle sebesar 2 kali ibu jari;
Cara membuat : diparut, kemudian ditambah dengan 1 gelas air masak dan diperas/disaring.

Cara menggunakan diminuni sekaligus, dan dilakukan secara teratur setiap pagi dan sore.

3. Reumatik
Bahan : bengle, lempuyang dan cabai (ukurannyadikira-kira sendiri);
Cara membuat : ketiga bahan tersebut ditumbuk halus bersama-sama dan ditambah dengan sedikit air;
Cara menggunakan : dipakai untuk bobok/bedak pada bagian tubuh yang reumatik setiap malam sebelum tidur.

Referensi
Tanaman obat tradisional, Volume 2, Oleh Thomas A. N. S.
Share:

Materi Bahasa Inggris: Cara Praktis Menentukan Ide Pokok Sebuah Cerita.


Berbicara tentang cara menentukan ide pokok ini tidak lagi asing bagi sebagian besar dari kita, mengingat bahwa kita sendiri pasti pernah melakukannya ketika duduk di bangku sekolah. 

Biasanya, materi mengenai cara menentukan ide pokok ini dipelajari dalam mata pelajaran bahasa Indonesia dan bahasa Inggris.

Kedua bahasa tersebut merupakan bahasa  yang kita gunakan setiap harinya dan merupakan mata pelajaran yang akan kita pelajari mulai dari bangku SD hingga perguruan tinggi.

Ide pokok merupakan inti atau isi pokok dari suatu bacaan, baik dalam bentuk paragraph ataupun wacana. 

Banyak sekali istilah yang digunakan untuk menggantikan ide pokok ini, misalnya gagasan utama, gagasan pokok, pokok pikiran, pokok masalah, pikiran utama, inti paragraph, inti masalah, masalah utama, tema, topik, kesimpulan dan lainnya.

Dalam menentukan ide pokok pada sebuah cerita, wacana atau paragraph, sebenarnya kita harus bisa mengidentifikasi terlebih dahulu jenis apakah paragraph tersebut ? 

Untuk lebih jelasnya, berikut jenis-jenis paragraph :
  1. Paragraf deduktif yang merupakan jenis paragraf, dimana kalimat utama terletak pada awal kalimat. Paragraf jenis ini sangat sering sekali muncul dalam bacaan atau artikel
  2. Paragraf induktif yang merupakan jenis paragraf yang kalimat utamanya berada pada akhir kalimat. Biasanya akan diakhiri dengan kata kesimpulannya, demikianlah dan lainnya
  3. Paragraf campuran yang merupakan campuran dari paragraf deduktif dan induktif, dimana kalimat utamanya bisa berada di awal atau akhir dari sebuah paragraf.
  4. Paragraf narasi dan deskripsi yang merupakan jenis paragraf dimana kalimat utamanya terletak pada seluruh isi paragraf
Pada umumnya, kalimat utama hanya ada satu dalam setiap paragraf dan kalimat lainnya berupa kalimat penjelas. Kalimat penjelas sendiri merupakan kalimat yang bersifat untuk menerangkan kalimat utama yang ada dalam paragraf tersebut.

Kadang kala, ide pokok bisa terlihat sangat jelas, namun sering kali kita juga mengalami kesulitan untuk menemukannya dalam tes tes tertentu, misalnya pada tes TOEFL atau TOEIC atau bahkan pada soal ulangan harian anda.

Sebenarnya, untuk menentukan ide pokok dari sebuah bacaan tidaklah sulit. Ada beberapa cara menentukan ide pokok yang bisa anda jadikan sebagai pedoman, di antaranya adalah :

  • Apabila ide pokok tersurat atau dituliskan, maka hal ini akan sangat mudah. Bukannya tidak mungkin hal ini akan terjadi, sering kali penulis menuliskan ide pokoknya pada satu kalimat yang mudah untuk ditemukan
  • Apabila ide pokok tersirat atau tidak dituliskan, maka kita memang akan mengalami kesulitan untuk menemukannya. Sebenarnya, jika penulis tidak menentukan ide pokoknya, maka kita dapat menentukan ide pokok dalam paragraf itu sendiri dengan cara menuliskan satu kalimat yang kita anggap dapat mewakili keseluruhan isi teks
  • Selain itu, kita bisa juga meringkas wacana tersebut secara singkat untuk menemukan ide pokok yang terkandung dalam bacaan tersebut

Inilah sekilas mengenai cara menentukan ide pokok. Semoga dapat bermanfaat
Share:

Materi Bahasa Inggris: Cara Cepat Menentukan Ide Pokok/Gagasan Utama Sebuah Paragraf.


Pada kesempatan ini kami berbagi pelajaran Bahasa Inggris tentang Cara Cepat Menentukan Ide Pokok/Gagasan Utama Sebuah Paragraf.

Cara Cepat Menentukan Ide Pokok/Gagasan Utama Sebuah Paragraf

Perlu kita ketahui bahwa ide pokok adalah ide/gagasan yang menjadi pokok pengembangan paragraf. Nama lain ide pokok adalah gagasan utama. 

Ide pokok biasanya terdapat di kalimat utama dan setiap satu paragraf hanya ada satu ide pokok.

Satu hal yang perlu kita ingat adalah kalimat utama ≠ kalimat pertama. Kalimat utama bisa ada di kalimat pertama, bisa pada kalimat terakhir, atau bahkan kalimat pertama dan terakhir.

Ada 5 langkah menemukan ide pokok dengan mudah:


Coba soal 1
Tentukan ide pokok/gagasan utama paragraf berikut !

Orang yang akan pensiun tidak perlu stres. Pensiun berarti tidak bekerja, tetapi mendapat gaji. Dengan tidak berdinas lagi berarti mereka tidak memiliki beban pikiran terhadap pekerjaan dan banyak waktu luang untuk bersantai. Kalau waktu luang itu bisa dioptimalkan dengan berbagai kegiatan yang positif dan produktif, tentu orang tidak akan terkena stres.

Pada paragraf di atas, ide pokoknya adalah pada kalimat pertama. Yaitu “Tidak perlu stres saat menghadapi pensiun”.

Alasannya:
Kalau kita analisis kalimat-kalimat lain, fungsi mereka hanya sebagai penjelas dari kalimat utama (kalimat pertama). Misalnya, pada kalimat Dengan tidak berdinas lagi berarti mereka tidak memiliki beban pikiran terhadap pekerjaan dan banyak waktu luang untuk bersantai”. 

Kalimat itu mengacu kepada kalimat utama. Tugas dari kalimat itu adalah memberikan “alasan” dari “Mengapa orang yang pension tidak perlu stres.”

Coba soal 2
Tentukan ide pokok/gagasan utama paragraf berikut !

Bencana banjir lumpur akibat jebolnya tanggul Situ Gintung di Tangerang Selatan menimbulkan berbagai macam penyakit. Beberapa penyakit yang akan timbul sesudah bencana adalah diare, tifus, leptospirosis dan demam berdarah. Masalah kesehatan pada korban dan masyarkat di sekitar lokasi lokasi bencana harus segera diantisipasi. Beberapa penyakit itu muncul karena lingkungan kotor dan sumber air bersih yang tercemar lumpur.

Pada paragraf ini, ide pokoknya adalah “Bencana banjir menimbulkan berbagai penyakit”

Alasannya:
Ya, seperti yang bisa kita lihat di atas, kalimat lain dalam paragraf ini hanya “menjelaskan” penyakit-penyakitnya. Pada kalimat dua, misalnya. Kalimat tersebut berisi contoh dari penyakit yang ditimbulkan. Di sisi lain, kalimat terakhir menjelaskan penyebab dari munculnya penyakit tersebut.

Demikian Cara Cepat Menentukan Ide Pokok/Gagasan Utama Sebuah Paragraf, sudah mulai bisa menemukan ide pokok? Semoga bermanfaat.
Share:

Materi Bahasa Inggris: Penjelasan Materi Bahasa Inggris tentang there is dan there are.


Pada kesempatan kali ini kami akan membahas tentang materi penggunaan there is dan there are dalam bahasa inggrisPenasaran? Berikut penjelasannya.

Penjelasan Materi Bahasa Inggris there is dan there are

Kata there digunakan untuk menunjukkan suatu benda atau orang yang ada di sekitar kita. There is dalam bahasa indonesia berarti ''disana ada'' namun to be ''is'' disana menunjukkan bahwa objek yang ditunjukkan itu hanya satu atau bisa disebut juga singular. Sebelum objek biasanya dibubuhkan tanda a/an untuk menunjukan 'sebuah' atau 'seorang'. 

Sedangkan There are dalam bahasa indonesia berarti ''disana ada'' namun to be ''are'' disana menunjukkan bahwa objek yang ditunjukkan ada banyak/lebih dari satu atau bisa disebut juga plural. dan di belakang kata benda ditambahkan huruf s/es sebagai penanda kata plural atau banyak.

Contoh kalimat menggunakan There is:
  1. There is a cat (disana ada kucing)
  2. There is a big cake (disana ada sebuah kue yang besar)
  3. There is a black hat (disana ada sebuah topi hitam)
  4. There is a delicious new brand chocolate (disana ada sebuah coklat enak dengan merk baru)
  5. There is a beautiful long dress in the boutique (disana ada sebuah gaun panjang cantik di butik)
  6. There is a cute baby with her mother (disana ada seorang bayi bersama ibunya)
  7. There is an apple fall down from its tree (disana ada sebuah apel yang jatuh dari pohonnya)
  8. There is an empty box for put all your old cassettes (disana ada sebuah kardus kosong untuk menyimpan kaset tuamu)
  9. There is a monkey eating a banana (disana ada satu monyet yang sedang memakan pisang)
  10. There is a beautiful girl sitting in the bench alone (disana ada seorang perempuan cantik sedang duduk di kursi taman)
Contoh kalimat menggunakan There Are:
  1. There are players of football (disana ada banyak pemain bola)
  2. There are rose flowers (disana ada banyak bunga mawar)
  3. There are cows on the field (disana ada banyak sapi di lapangan)
  4. There are models for teen magazine (disana ada banyak model untuk majalah teen)
  5. There are fresh cabbage (disana ada banyak kubis segar)
  6. There are many people going to the mall during the weekend. (Ada banyak orang yang pergi ke mall pada akhir pekan).
  7. There are only ten students in this class now. (Ada hanya 10 siswa di kelas ini sekarang)
  8. There are three boys sitting on the bench. (ada tiga anak laki-laki sedang duduk di atas bangku)
  9. There are two chairs outside the class. (ada dua kursi di luar kelas)
  10. There are many fruits in the refrigerator. (ada banyak buah di kulkas)
Demikian, semoga bermanfaat.
Share:

Materi Bahasa Inggris: Pengertian Expressing Apology, Kalimat dan Contohnya.


Pada kesempatan kali ini kami akan membahas tentang materi bahasa inggris mengenai apology. 

Penasaran? Berikut penjelasan tentang  expression apology (permintaan maaf) dalam bahasa inggris berikut ini.

Pengertian Expressing Apology, Kalimat dan Contohnya
a. Pengertian Apology 

Dalam bahasa indonesia adalah permintaan maaf. Maka expressing apology adalah sebuah pernyataan yang menyatakan ekspresi permintaan maaf. 

Mengapa meminta maaf itu penting? Meminta maaf penting karena itu berarti kita menyadari kesalahan kita dan ingin memperbaiki hubungan kita kepada orang tersebut. Dalam kata lain meminta maaf itu penting untuk mejaga silaturahmi antar manusia).  

b. Expressing Apology
  1. Sorry (maaf)
  2. I'm so sorry (aku sangat minta maaf)
  3. I'm terribly sorry (aku sangat minta maaf)
  4. Sorry, It was my fault (maaf, itu semua salahku)
  5. I'm really sorry (aku benar-benar minta maaf)
  6. I do apologize for... (aku meminta maaf untuk...)
  7. Please, forgive me for... (tolong maafkan aku untuk...)
  8. Please, accept my apology (tolong terima permintaan maafku)
  9. Pardon me for... (maafkan aku atas...)
  10. I apologize for my attitude (aku meminta maaf untuk kelakuanku)
  11. Sorry, please don't be mad at me (maaf, tolong jangan marah padaku)
  12. I'm sorry, I shouldn't have do that (maafkan aku, seharusnya aku tidak melakukan itu)
  13. I am ashamed for what I have done, please forgive me (aku sangat malu dengan apa yang sudah aku lakukan, tolong maafkan aku)

c. Accepting Apology
  1. It's fine/ It's okay/ It's alright (tidak apa apa)
  2. That's fine/ That's okay/ That's alright (tidak apa apa)
  3. Forget it (lupakan saja)
  4. Don't worry about it (jangan khawatir tentang itu)
  5. It doesn't matter (itu bukan masalah)
  6. Don't mention it (tidak apa apa)
  7. Don't apologize (jangan meminta maaf)
  8. Never mind (jangan dipikirkan)
  9. Contoh Dialog tentang Expressing Apology
d. Contoh in Dialogue;

Toni : Excuse me for being late to work.

Jily   : Where have you been?

Toni : My car broke down.

Jily   : That's too bad. Please try to fix it so that it doesn't happen again.

Toni : Yes, I'll work on it.

Jily   : Thank you, have a seat. We are working on the new project.

Toni : Great! Fill me in.

Terjemahan:
Toni : Maaf karena terlambat untuk bekerja.

Jily  : kemana saja kau?

Toni : Mobil saya mogok.

Jily : Itu buruk sekali.Tolong perbaiki mobilmu supaya tidak terjadi lagi kejadian seperti ini.

Toni : Ya, saya akan memperbaikinya.

Jilu  : Terima kasih, duduklah di kursi. Kami sedang bekerja pada proyek baru.

Toni : Luar biasa! Masukkan aku ke dalam proyek itu.

Demikian, semoga bermanfaat.
Share:

Materi Bahasa Inggris: Pengertian Asking for Clarification, Kalimat dan Contohnya.


Pada kesempatan ini kami akan membahas materi mengenai Pengertian Asking for Clarification, Kalimat dan Contohnya.
Pengertian Asking for Clarification, Kalimat dan Contohnya
Asking for Clarification merupakan salah satu expression dalam bahasa inggris yang berarti bertanya mengenai klarifikasi atau kepastian. 

Expression ini digunakan ketika seseorang tidak mengerti pada apa yang kita ucapkan atau memastikan bahwa informasi yang dia dapatkan benar adanya. Mari kita langsung saja simak contoh kalimat asking for clarification di bawah ini.

Kalimat Asking for Clarification :
  1. Why …?/ Why not? (Kenapa...?/ Kenapa tidak?)
  2. What do you mean? (Apa yang kamu maksud?)
  3. What is meant by …? (Apa yang dimaksud dengan...?)
  4. You mean that …, don’t you? (Maksudmu..... Kan?)
  5. Pardon? (Maaf?)
  6. Can you say that again? (Bisakah kamu mengatakannya lagi?)
  7. I didn't / don't get that. (Aku tidak mengerti)
  8. What was that? (Apa itu tadi?)
  9. What did you say? (Apa yang kamu katakan?)
  10. Again, please. (Ulangi, tolong)
  11. Say that again. (Katakan lagi)
  12. I don't get it. (Aku tidak mengerti)
  13. I'm lost / confused. (Aku tidak mengerti/ bingung)
  14. What? (Apa?)
  15. Huh? (Hah?)
  16. Would you mind repeating that? (Apakah kamu tidak keberatan untuk mengulanginya lagi?)
  17. Would you mind saying that again? (Apakah kamu tidak keberatan untuk mengatakannya lagi?)
  18. Sorry, but I'm not sure I'm following you. (Maaf, tapi aku tidak mengikutimu)
  19. Excuse me, but I didn't catch the last part / the part about... (Permisi, tapi aku tidak mengerti bagian terakhir / bagian tentang...)
  20. I'm sorry, but what did you say about...? (Maafkan aku, tapi apa yang ingin kamu katakan tentang...?)
  21. Do you think you could repeat the part about...once again please? (Bisakah kamu mengulangi bagian tentang... sekali lagi?)
  22. I beg your pardon but I don't quite follow / understand. (Aku meminta maaf tapi aku tidak benar benar mengikuti / mengerti)
  23. Pardon me. (Maafkan aku)
  24. I wonder if you could say that in a different way? (Apakah kamu bisa mengatakannya dengan cara yang berbeda?)

Contoh Dialog 1

Rillo : Hi Fadli. How are you?
Fadli : Hello Rillo, I'm doing fine thanks.
Rillo : Fadli, please come join us to play football in the school yard today at 4 pm.
Fadli : Excuse me, What time did you say?
Rillo : At 4 pm.
Fadli : Oh, okay. But I have to clean my class first.
Rillo  : That's alright. We will wait for you.

Terjemahan:
Rillo: Hi Fadli. Apa kabar?
Fadli: Hello Rillo, aku baik-baik saja terima kasih.
Rillo: Fadli, tolong bergabung dengan kami untuk bermain sepak bola di halaman sekolah hari ini Jam 4 sore.
Fadli: Maaf, jam berapa tadi?
Rillo: Jam 4 sore.
Fadli: Oh, oke. Tapi aku harus membersihkan kelasku dulu.
Rillo: Iya silahkan. Kami akan menunggumu.

Contoh Dialog 2

Alika : Since we are friends now, can I have your phone number please? 
Sinta : Sure, My phone number is 081463782907
Alika : I'm sorry, can you say that again?
Sinta : 0-8-1-4-6-3-7-8-2-9-0-7
Alika : Thank you Sinta.
Sinta : My pleasure.

Terjemahan:
Alika: Karena kita sekarang telah berteman, bolehkah aku mengetahui nomor telepon kamu?
Sinta: Tentu, Nomor telepon saya adalah 081463782907
Alika: Maaf, bisakah kamu katakan itu lagi?
Sinta: 0-8-1-4-6-3-7-8-2-9-0-7
Alika: Terima kasih Sinta.
Sinta: Dengan senang hati.

Demikian, semoga bermanfaat.
Share:

Materi Bahasa Inggris: Pengertian, Fungsi, dan Contoh Kalimat Question Word.


Pada kesempatan ini kami berbagi pelajaran Bahasa Inggris tentang Pengertian, Fungsi, dan Contoh Kalimat Question Word.

A. Pengertian Question word
Question word adalah kata yang digunakan untuk menanyakan waktu, tempat, orang, benda, hal, alasan, cara, dan lain-lain.

English question word berupa berbagai wh-word, yaitu kata yang diawali oleh wh– (what, where, when, why, which, who, whom, whose) atau kata yang mengandung huruf w dan h (how).

B. Fungsi dan Contoh Kalimat Question Words
1. What (apa), Question word ini digunakan untuk menanyakan benda atau hal (thing).
  • What do you want from me? (Apa yang kamu inginkan dari saya?)
  • What are you doing here? (Apa yang sedang kamu lakukan disini?
2. Where (dimana), Where digunakan untuk menanyakan tempat (place).
  •  Where does he live? (Dimana dia tinggal?
3. When (kapan), Question word ini digunakan untuk menanyakan waktu (time).
  • When does the train from Yogyakarta arrive? (Kapan kereta dari Yogyakarta tiba?)
4. Why (mengapa), Kata ini digunakan untuk menanyakan alasan (reason).
  • Why do you hate cats? (Mengapa kamu benci kucing?)
5. Which (yang mana), Question word ini untuk menanyakan orang (person), benda atau hal (thing) yang mana yang dimaksud diantara sejumlah orang, benda, atau hal.  
  • Which one is better?  (Yang mana yang lebih baik?)
6. Who (siapa – subject), Question word ini digunakan untuk menanyakan orang (person).
  • Who send me a letter? (Siapa yang mengirimiku surat?)
  • Who is that man? (Siapa pria itu?)
7. Whom (siapa – object), Whom digunakan untuk menanyakan orang yang menerima aksi, atau dengan kata lain: direct object.
  • Whom are you going to meet? (Siapa yang akan kamu temui?)
8. Whose (siapa – possessive), Question word ini digunakan untuk orang yang mana yang memiliki sesuatu (possessive).
  • Whose turn is it? (Giliran siapa?)
9. How (bagaimana), How digunakan untuk menanyakan cara (manner). Question word ini juga dapat dikombinasikan dengan dengan berbagai huruf menjadi: how often (seberapa sering), how far (berapa jauh), how much/many (berapa banyak), how long (berapa lama).
  • How did you meet your soulmate? (Bagaimana kamu bertemu belahan jiwamu?)
  • How often should I change my toothbrush? (Seberapa sering saya harus mengganti sikat gigi?)
  • How far is moon from earth? (Berapa jauh bulan dari bumi?)
  • How much do we need? (Berapa banyak yang kita butuhkan?)
  • How long does it take to get pregnant? (Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk hamil?
Demikian, semoga bermanfaat.
Share:

Hari/Tanggal

ALIH BAHASA

Daftar Isi