Situs Kampung KB dan Pendidikan Indonesia

Selamat datang di situs Kampung KB "Tumbuh Jaya" Desa Tumbuh Mulia Kecamatan Suralaga Lombok Timur NTB. Situs ini berisi 8 pokja Kampung KB seperti Pokja Pendidikan, Keagamaan, Sosial dan Budaya, Ekonomi, Kesehatan Refreduksi, Lingkungan, Perlindungan dan Kasih Sayang. Selain itu juga, berisi tentang administrasi pendidikan seperti Ruang Guru, Materi K13, Aplikasi K13, Program Kerja, Soal Ujian, Artikel Islam, Hiburan dan Katagori yang meliputi pertanian, peternakan dan perikanan. Semoga situs ini bermanfaat dalam meningkatkan kualitas hidup keluarga dan masyarakat menuju Indonesia sejahtera.
  • Arsip Kampung KB Tumbuh Jaya

    Photo Bersama Pengurus Kampung KB Tumbuh Jaya

  • Lomba Kampung BK

    Dokumentasi penyerahan hadiah juara 1 lomba Kampung KB sekabupaten Lombok Timur di Joben Desa Pesanggarahan kecamatan Montong Gading (Sabtu, 22 Juni 2019).

  • Dokumentasi penyerahan hadiah juara 1 lomba Kampung KB sekabupaten Lombok Timur di Joben Desa Pesanggarahan kecamatan Montong Gading (Sabtu, 22 Juni 2019).

Tata Tertib Terbaru Bagi Pengunjung Perpustakaan.


Tata tertib di Perpustakaan sangat penting sekali untuk kelancaran proses pinjam-meminjam buku pelajaran atau buku umum lainnya.

Tata tertib ini tentunya berbeda di sekolah atau madrasah masing-masing sesuai dengan kebutuhan atau aturan yang berlaku.

Berikut Ini Tata Tertib Pengunjung Di Perpustakaan:

  1. Berpakaian bebas dan rapi
  2. Mengisi daftar pengunjung
  3. Menitipkan barang, tas dan jaket di rak penitipan
  4. Menciptakan suasana aman, nyaman dan tenang
  5. Menjaga kebersihan
  6. Mengambil dan mengembalikan buku pada posisi semula
  7. Dilarang merusak buku baik disengaja / tidak disengaja
  8. Dilarang meminjam buku tanpa sepengetahuan petugas
  9. Dilarang merokok didalam ruangan perpustakaan
  10. Dilarang makan dan minum diruang baca
Demikian, semoga bermanfaat.
Share:

Cara Cepat Mencari Buku di Perpustakaan.


Pada kesempatan ini kami berbagi cara atau tips mencari buku di perpustakaan atau di toko buku. 

Tujuannya untuk memudahkan bagi kita dalam mencari buku yang kita butuhkan. 

Setiap orang mempunyai buku favorit atau buku kesukaan, baik berupa buku teks (pelajaran, diktat, modul), buku panduan (how to), maupun novel, komik atau nomik (novel-komik) dan antologi (kumpulan dari karya-karya sastra). 

Bagi mereka yang mempunyai dana lebih dapat membeli buku favorit-nya di toko buku untuk koleksi pribadi, tetapi bagi mahasiswa yang mempunyai keterbatasan dana hanya dapat membaca dan meminjam di perpustakaan.

Sebenarnya menemukan sebuah buku yang kita inginkan bukanlah hal yang sulit apabila kita mengetahui caranya. Kadangkala sering kita melihat mahasiswa yang kelihatan bingung untuk mencari sebuah buku, padahal buku-buku di perpustakaan sudah dikelompokkan sesuai dengan kelompoknya masing-masing. 

Buku (text book) dikelompokkan berdasarkan sistem Dewey (DDC/Dewey Decimal Classification) disusun di dalam rak yang notabene membingungkan buat mahasiswa. 

Untuk itu, sebaiknya sebuah perpustakaan dapat menambahkan petunjuk arah tempat buku di rak disertai keterangan buku-buku yang ada di rak tersebut.

Berikut  Ini Tips Mencari Buku Di Perpustakaan Dengan Cepat, antara lain:
  1. Tentukan tema/judul buku yang akan dicari (sesuai kebutuhan)
  2. Mulailah memilih judul buku dirak kanan atas sampai kebawah (secara zig-zag).
  3. Perhatikan judul yang ada dipunggung buku tanpa membongkar atau mengacak buku dirak.
  4. Setelah judul buku ditemukan lalu buku dicabut memakai telunjuk tangan.
  5. untuk memastikan judul/tema yang dicari, anda perlu memperhatikan daftar isi buku tersebut.
  6. Seandainya judul/tema yang dicari tidak sesuai/cocok, buku tersebut dikembalikan lagi keposisi yang paling akhir dari susunan buku yang ada di rak.
  7. Apabila judul/tema buku yang anda cari cocok, anda bisa meminjam atau membacanya di tempat yang telah di sediakan.
  8. Jangan sekali–kali melipat buku, merobek atau mencorat–coret buku tersebut karena buku tersebut masih banyak yang membutuhkannya.
  9. Semoga kita semua tergolong orang–orang baik dan termasuk orang–orang yang sukses.
Demikian, semoga bermanfaat
Share:

Tips Mencari Buku Dengan Cepat Di Perpustakaan.


Pada kesempatan ini, kami berbagi cara atau tips mencari buku di perpustakaan atau di toko buku. Tujuannya untuk memudahkan bagi kita dalam mencari buku yang kita butuhkan. 

Setiap orang mempunyai buku favorit atau buku kesukaan, baik berupa buku teks (pelajaran, diktat, modul), buku panduan (how to), maupun novel, komik atau nomik (novel-komik) dan antologi (kumpulan dari karya-karya sastra). 

Bagi mereka yang mempunyai dana lebih dapat membeli buku favorit-nya di toko buku untuk koleksi pribadi, tetapi bagi mahasiswa yang mempunyai keterbatasan dana hanya dapat membaca dan meminjam di perpustakaan.

Sebenarnya menemukan sebuah buku yang kita inginkan bukanlah hal yang sulit apabila kita mengetahui caranya. Kadangkala sering kita melihat mahasiswa yang kelihatan bingung untuk mencari sebuah buku, padahal buku-buku di perpustakaan sudah dikelompokkan sesuai dengan kelompoknya masing-masing. 

Buku (text book) dikelompokkan berdasarkan sistem Dewey (DDC/Dewey Decimal Classification) disusun di dalam rak yang notabene membingungkan buat mahasiswa. 

Untuk itu, sebaiknya sebuah perpustakaan dapat menambahkan petunjuk arah tempat buku di rak disertai keterangan buku-buku yang ada di rak tersebut.

Berikut  Ini Tips Mencari Buku Di Perpustakaan Dengan Cepat, antara lain:
  1. Tentukan tema/judul buku yang akan dicari (sesuai kebutuhan)
  2. Mulailah memilih judul buku dirak kanan atas sampai kebawah (secara zig-zag).
  3. Perhatikan judul yang ada dipunggung buku tanpa membongkar atau mengacak buku dirak.
  4. Setelah judul buku ditemukan lalu buku dicabut memakai telunjuk tangan.
  5. untuk memastikan judul/tema yang dicari, anda perlu memperhatikan daftar isi buku tersebut.
  6. Seandainya judul/tema yang dicari tidak sesuai/cocok, buku tersebut dikembalikan lagi keposisi yang paling akhir dari susunan buku yang ada di rak.
  7. Apabila judul/tema buku yang anda cari cocok, anda bisa meminjam atau membacanya di tempat yang telah di sediakan.
  8. Jangan sekali–kali melipat buku, merobek atau mencorat–coret buku tersebut karena buku tersebut masih banyak yang membutuhkannya.
  9. Semoga kita semua tergolong orang–orang baik dan termasuk orang–orang yang sukses.
Demikian, semoga bermanfaat.
Share:

Contoh Program Kerja Kewirausahaan Tingkat MTs/SMP dan MA/SMA/SMK.


Pada kesempatan ini kami berbagi Contoh Program Kerja Kewirausahaan Tingkat MTs/SMP dan MA/SMA/SMK.

Perubahan yang terjadi secara multidimensional dalam dunia pendidikan mensyaratkan kemampuan kepala sekolah yang handal untuk menjalankan tugas dan fungsinya secara optimal. Pengetahuan dan keterampilan yang pernah diserap kepala sekolah ketika mengikuti pendidikan dan latihan seringkali dianggap terbatas dan kurang sesuai dengan tuntutan persyaratan pekerjaannya saat ini. 

Oleh karena itu, calon/kepala sekolah perlu selalu melakukan pembelajaran agar dapat mengikuti dinamika perkembangan IPTEKS dan dunia pendidikan, serta peraturan yang dibuat oleh pemerintah.

Beberapa peraturan seperti PP Nomor 19 tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan, Kepmen Nomor 162 tentang Pedoman Penugasan Guru sebagai Kepala Sekolah, dan PP Nomor 38 Tahun 1992 tentang Tenaga Kependidikan pasal 20 ayat (4) pada intinya menyebutkan bahwa tenaga kependidikan yang akan ditugaskan untuk bekerja mengelola satuan pendidikan dipersiapkan melalui pendidikan khusus. 

Meskipun di dalam PP tersebut tidak disebutkan tentang pendidikan khusus kewirausahaan bagi calon/kepala sekolah, namun di sini ada komitmen kuat dari pemerintah untuk mempersiapkan, secara khusus, pendidikan dan latihan bagi pengelola satuan pendidikan. 

Pendidikan khusus yang bermuatan kewirausahaan bagi para calon/kepala sekolah diperlukan agar nantinya mereka dapat lebih kreatif dan inovatif memanfaatkan sumber daya dan aset yang dimiliki dalam mengembangkan jiwa kewirausahaan warga sekolah yang dipimpinnya.

Kelemahan manajemen kewirausahaan lembaga pendidikan kita saat ini sebagian besar disebabkan oleh ketidakmampuan pengelola menjalankan fungsinya secara profesional. 

Efek lanjutan dari kelemahan sistem manajemen kewirausahaan yang berkepanjangan adalah semakin tertinggalnya kemajuan pendidikan kewirausahaan dilihat dari sudut kemajuan di sektor ekonomi, industri dan perdagangan. Sentuhan kreativitas dan inovasi dalam berbagai bidang pendidikan kewirausahaan seperti kurikulum, sarana dan prasarana, pola pendidikan kepada anak didik, dan sebagainya tidak akan banyak manfaatnya tanpa kemampuan wirausaha yang memadai dari para pengelolanya.

Pengembangan kewirausahaan berbasis kreativitas dan inovasi ini bertujuan untuk membekali calon/kepala sekolah dengan wawasan kewirausahaan dalam menjalankan tugasnya, khususnya dalam mempersiapkan “sekolah mandiri” yang menjadi roh dari otonomi sekolah. 

Oleh karena itu, pemahaman komprehensif dan aplikatif tentang kompetensi kewirausahaan sangat penting diberikan bagi peserta dalam pelatihan calon/kepala sekolah. Pada akhirnya, diharapkan supaya perumusan dan implementasi kebijakan atau keputusan kepala sekolah dapat dikembangkan secara kreatif dan inovatif untuk mendukung penanaman jiwa kewirausahaan bagi semua warga sekolah.

    Bagi Bapak/Ibu guru yang berminat filenya yang lengkap, silahkan melihat...Cara Mendapatkan File dan Ketentuannya.

    Demikian, semoga bermanfaat.
    Share:

    Contoh Laporan Kegiatan Ekstrakurikuler Kesenian Tingkat MTs/SMP dan MA/SMA/SMK.


    Pada kesempatan ini kami berbagi Contoh Laporan Kegiatan Ekstrakurikuler Kesenian Tingkat MTs/SMP dan MA/SMA/SMK.

    Tujuannya sebagai refrensi dalam membuat Laporan Kegiatan Ekstrakurikuler Kesenian Tahun Pelajaran 2019/2020 di sekolah/madrasah.

    Kegiatan ekstrakurikuler kesenian merupakan salah satu wahana untuk mengembangkan kreatifitas siswa dan untuk menyalurkan bakat serta potensi seni yang dimiliki oleh siswa – siswi MTs NW Boro’Tumbuh. Untuk melaksanakan kegiatan tersebut perlu dibuat sebuah Program Kegiatan yang disusun dalam buku Program Ekstrakurikuler Kesenian.

    Berikut gambaran Contoh Laporan Kegiatan Ekstrakurikuler Kesenian Tahun Pelajaran 2019/2020.

    BAB I
    PENDAHULUAN
    A. Latar Belakang
    Kehidupan manusia tidak akan terlepas dari masalah kebudayaan. Selama manusia masih menggunakan kemampuan berfikir dan ketajaman rasanya, proses budaya akan terus berlangsung. Salah satu unsur budaya yang berfungsi untuk memuaskan naluri manusia pada keindahan adalah kesenian. 

    Seni merupakan wujud ekspresi jiwa dan pikiran manusia yang dilahirkan secara estetis. Semua orang dapat menikmati seni (penikmat seni ) tapi tidak semua orang dapat mewujudkannya atau menguasai seni tersebut (pelaku seni). Hal ini erat kaitannya dengan kemampuan seseorang yang dibawa sejak lahir atau yang disaebut dengan bakat.

    Pendidikan Seni merupakan sebuah Mata Pelajaran yang didalamnya terdiri dari berbagai jenis seni, diantaranya Seni Rupa, Seni Kerajinan, Seni Musik, Seni tari dan Seni Drama. Kelima jenis Seni tersebut harus dipelajari dalam waktu yang singkat, sedangkan target kurikulum yang begitu banyak harus tercapai. 

    Dengan waktu yang sangat terbatas itu tidak mungkin saya selaku guru mata pelajaran tersebut dapat menggali dan menyalurkan bakat serta potensi seni yang dimiliki oleh berbagai siswa, karena tidak menutup kemungkinan dari sekian jumlah siswa banyak yang mempunyai bakat di bidang seni, dan itu perlu untuk dikembangkan dan disalurkan di luar jam Mata Pelajaran sebagai materi tambahan.

    Atas dasar itulah maka di MTs NW Boro’Tumbuh perlu diadakan kegiatan akstrakurikuler kesenian sebagai wahana untuk mengembangakn kreatifitas siswa dan menyalurkan potensi seni siswa sesuai dengan bakatnya masing-masing. Dalam ekstrakurikuler kesenian terdapat beberapa jenis yaitu : seni vocal dan instrument diantaranya organ, gitar, marcing band, dan kasidah yang digolongkan kedalam musik ensambel. 

    Khusus untuk ekstra vocal diadakan Audisi (penyeleksian) terlebih dahulu dengan tujuan untuk mengetahui apakah anak tersebut betul-betul berpotensi dan berbakat dibidang vocal atau tidak. Sedangkan untuk organ harus betul-betul orang yang rasa musikalitasnya tinggi, hal ini dapat meringankan beban pelatih. Dari kegiatan ekstra tersebut diharapkan dapat membentuk sebuah group seni yang siap tampil kapan pun dan dimana pun. Oleh karena itu kegiatan ekstrakurikuler ini sangat penting untuk dilaksanakan.

    B. Tujuan
    Kegiatan  Ekstrakurikuler kesenian mempunyai tujuan sebagai berikut :
    1. Untuk mengembangkan kreativitas siswa di bidang seni.
    2. Untuk menyalurkan bakat dan minat siswa di bidang seni.
    3. Untuk mencetak siswa-siswi MTs NW Boro’Tumbuh  dalam segi keahlian seni.
    4. Untuk membentuk satu kelompok seni baik itu bidang vocal ataupun Instrumen yang dapat diandalkan dalam setiap kegiatan.
    5. Sebagai langkah awal untuk mempersiapkan kegiatan Pensi. 

    C. Sasaran
    Sasaran kegiatan ekstrakurikuler kesenian adalah siswa-siswi kelas VII samapi kelas IX MTs NW Boro’Tumbuh terutama yang mempunyai bakat dan minat dibidang seni.

    BAB II
    PROGRAM KEGIATAN

    1. Vocal Group
    a. Menyanyikan Lagu Indonesia Raya
    b. Menyanyikan lagu-lagu Nasional :
    c. Menyanyikan lagu NW
    d. Menyanyikan Lagu MTs
    e. Menyanyikan Lagu Perpisahan

    2. Instrumen
    a. Organ 
    b. Gitar Tunggal
    c. Marcing Band
    d. Rebana

    BAB III

    PENUTUP

    .
    Bagi Bapak/Ibu guru yang berminat filenya yang lengkap, silahkan melihat...Cara Mendapatkan File dan Ketentuannya.

    Demikian, semoga bermanfaat.
    Share:

    Contoh Program Kerja Tata Usaha Tingkat MTs/SMP dan MA/SMA/SMK.


    Pada kesempatan ini kami berbagi Contoh Program Kerja Tata Usaha Tingkat MTs/SMP dan MA/SMA/SMK.

    Tujuannya sebagai refrensi dalam membuat Program Kerja Tata Usaha Tahun Pelajaran 2019/2020 di sekolah/madrasah.

    PENDAHULUAN
    A. Latar Belakang
    Pendidikan Nasional berdasarkan Pancasila, bertujuan untuk meningkatkan kualitas manusia Indonesia, yaitu manusia yang beriman dan bertaqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa, berbudi pekerti luhur, berkepribadian, berdisiplin, bekerja keras, tangguh, bertanggung jawab, mandiri, cerdas dan terampil serta sehat jasmani dan rohani.

    Untuk mencapai tujuan Pendidikan Nasional di atas, salah satunya adalah adanya pengelolaan administrasi Madrasah yang mencakup diantaranya dalam peningkatan jenis mutu prasarana dan sarana pendidikan. Sebagai wujud pencapaian tujuan Pendidikan Nasional dimaksud, maka kegiatan-kegiatan tersebut di atas harus ditunjang oleh pelayanan administrasi Madrasah yang teratur, terarah, dan terencana. Dengan pelayanan administrasi Madrasah yang baik akan menunjang penyelenggaran proses belajar dan mengajar yang baik pula.
    Baca juga...Contoh Arsip Surat Undangan Kepala Tata Usaha.
    Salah satu upaya kongkrit untuk mencapai tujuan sebagaimana yang telah ditetapkan, maka Kepala Urusan Tata Usaha MTs NW Boro’Tumbuhmenyusun Program kerja yang harus dilaksanakan oleh semua unsur yang terkait dalam Organisasi Ketatausahaan. Program ini merupakan landasan operasional Tata Usaha Madrasah yang dilaksanakan secara bertahap berkesinambungan terarah dan komprehensip sehingga diharapkan dapat berhasil sinergi yang bermanfaat untuk meningkatkan kinerja karyawan atau Tata Usaha Sekolah.

    Kepala Urusan Tata Usaha Madrasah semaksimal mungkin memaparkan sebagai aspek dan skedul kegiatan, Namun kami menyadari bahwa tidak tertutup kemungkinan dalam menyusun program kerja ini belum mencapai tingkat kesempurnaan, baik sisi subtansi maupun target pelaksanaan dan sebagainya.

    Akhirnya kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam penyusunan program kerja ini, semoga Tuhan Yang Maha Esa membalas kebaikannya.
    B.  Dasar Hukum
    1. Undang-undang Republik Indonesia No 20 Taun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.
    2. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan.
    3.Peraturan Menteri Pendidikan Nasional No. 24 tahun 2008 tentang Kompetensi Teknis Tata Usaha Madrasah. 
    C. Tujuan
    Program Kerja Tata Usaha ini disusun dengan tujuan :
    1. Memberikan petunjuk pelaksanaan kegiatan Administrasi di MTs Al-Irayad Al-Islamiyyah Haurgeulis.
    2. Sebagai penjabaran dari rencana Kerja Tata Usaha selaku tenaga Administrasi Madrasah.
    3. Untuk memudahkan pelaksanaan supervise dan evaluasi yang dapat mengadakan tindak lanjut perbaikan / pengembangan Tahun-tahun berikutnya.
    4. Sebagai acuan pelaksanaan Administrasi di MTs MTs NW Boro’Tumbuh.
    5. Tertibnya Administrasi Tahun Pelajaran 2016/2017

    D.  Ruang Lingkup

    Tata Usaha sebagai basis administrasi Madrasah merupakan bagian tak dapat dipisahkan, yang memiliki peranan penting dalam pelaksanaan pendidikan. yaitu sebagai :

    a. Pengelolaan administrasi kepegawaian, keuangan, , perlengkapan dan inventarisasi;
    b. Pengelolaan urusan rumah tangga, surat menyurat dan kearsipan;
    c. Penyiapan data dan informasi Madrasah, kepustakaan dan hubungan masyarakat;
    d. Pelaksanaan penyusunan laporan kegiatan urusan tata usaha Madrasah.
    E.  Sistematika
    Program Kerja Tata Usaha Madrasah Tsanawiyah MTs NW Boro’Tumbuh Tahun Pelajaran 2019/2020 disusun dengan sistematika sebagai berikut:

    BAB I. PENDAHULUAN
    A. Latar Belakang
    B. Dasar  Hukum
    C. Tujuan
    D. Ruang Lingkup
    E. Sistematika

    BAB II. ADMINISTRASI TATA USAHA
    A. Administrasi Kepegawaian
    B. Administrasi Keuangan
    C. Administrasi Kesiswaan
    D. Administrasi Barang
    E. Administrasi Ketatausahaan

    BAB III SUSUNAN PERSONALIA

    BAB IV ADMINISTRASI TATA USAHA

    BAB V PENUTUP

      Bagi Bapak/Ibu guru yang berminat filenya yang lengkap, silahkan melihat...Cara Mendapatkan File dan Ketentuannya.

      Demikian, semoga bermanfaat.
      Share:

      Contoh Arsip Surat Undangan Kepala Tata Usaha.


      Surat undangan adalah sebuah tulisan di dalam kertas yang memuat ajakan kepada orang lain baik perorangan maupun kelompok untuk menghadiri kegiatan tertentu.

      Oleh karena itu, pada kesempatan ini kami berbagi beberapa Contoh Arsip Surat Undangn KTU sebagai berikut;
      1. Surat Rapat Pembagian Tugas Semester Genap
      2. Berita Acara  Rapat Pembagian Tugas Semester Genap
      3. Daftar Hadir Rapat Pembagian Tugas Semester Genap
      4. Surat Tugas MGMP
      5. Surat Tugas PLPG
      6. Pendaftaran Akreditasi
      7. Surat Permakluman Pengeluaran Penamatan
      8. Surat Keterangan Pindah
      9. Surat Rekomendasi Sensus Ekonomi
      10. Surat Musyawarah Persiapan Pemberkasan
      11. Surat Mandat Cuti Bersalin
      12. Surat Perintah Tugas
      Untuk lebih jelasnya, silahkan klik...Oke
      Demikian, semoga bermanfaat.
      Share:

      Hari/Tanggal

      ALIH BAHASA

      Daftar Isi